JAKARTA, KOMPAS.com - PT Astra Honda Motor pamerkan motor listrik SC e: Concept di IIMS 2024, Kamis (15/2/2024). Motor listrik konsep ini merupakan yang kedua kalinya tampil setelah Japan Mobility Show di akhir 2023.
Honda SC e: Concept yang ada di booth AHM hall C3 JI-Expo Kemayoran mejeng bersama EM1 e: yang sudah dijual resmi. Tampil juga tempat buat menukar Honda Mobile Power Pack (MPP) e:, jadi motor bisa berjalan lebih jauh.
Soal spesifikasi, berdasarkan informasi di laman Honda, SC e: Concept ini merupakan motor listrik yang didesain untuk orang beraktivitas tapi tanpa memikirkan baterai.
Rencananya, SC e: Concept memakai dua baterai yang bisa ditukar. Honda percaya dengan metode tukar baterai seperti ini, memperluas pemakaian energi terbarukan.
Secara tampilan, SC e: Concept mirip dengan skutik konvensional. Dimensi dari motornya tampak lebih besar dari EM1 e:, jadi lebih menawarkan kenyamanan berkendara.
SC e: Concept memberikan rasa berkendara yang halus tapi bertenaga. Selain itu juga lebih mengutamakan kenyamanan untuk berkendara sehari-hari.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/02/15/103611615/ahm-pamer-motor-listrik-sc-e-concept-di-iims-2024