JAKARTA, KOMPAS.com - Busi NGK menilai saat ini pemalsuan busi semakin mengkhawatirkan. Pemalsu sudah memakai lot number yang membuat busi imitasi semakin sulit dibedakan dengan yang asli.
Diko Oktaviano, Technical Support PT Niterra Mobility Indonesia, produsen busi NGK, mengatakan, saat ini busi palsu NGK banyak terdeteksi untuk pengguna mobil Nissan dan Honda.
"Tolong dicatat kami kasih notice rata-rata (busi palsu) lebih banyak di pengguna mobil Nissan dan Honda," ujar Diko kepada Kompas.com, akhir pekan lalu.
Diko mengatakan, khusus pengguna Nissan, busi palsu banyak ditemukan untuk Livina. Sedangkan untuk pengguna Honda untuk mobil-mobil tahun tua semisal CR-V gen 1 sampai gen 3 hingga City.
"Nissan khusus pengguna Nissan Livina dengan tipe busi LZKAR6AP-11. Sedangkan Honda lebih banyak di IZFR6K-13 atau IZFR6K-11S itu buat pengguna seperti Freed, City lama, CR-V gen 1 sampai gen 3 dan Odyssey," katanya.
Diko mengatakan, pemalsu memilih dua merek itu karena di zamannya mobil-mobil tersebut cukup laris. Khusus buat pengguna Honda, kata Diko, merupakan para pengguna loyalis.
"Populasi Nissan Livina saat itu kan lumayan," ujarnya.
Diko mengatakan, saat ini persebaran busi palsu paling banyak berada di e-commerce atau situs jual beli daring.
"Sekarang busi palsu itu paling mudah diciri ialah yang dijual di e-commerce. Kalau misalkan lewat bengkel umum biasa justru orang sudah sadar karena dari harga saja pasti sudah KW (imitasi)," ujar Diko.
Diko mengatakan, di situs jual beli daring orang mudah terkecoh dengan foto. Selain itu, penjual bisa saja melabeli harga sama dengan busi asli, tetapi yang dikirimkan ke konsumen ialah busi palsu.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/02/05/074200715/paling-banyak-busi-palsu-untuk-nissan-dan-honda-di-pasar