JAKARTA, KOMPAS.com - Akhir pekan lalu (20/01/2024), awak redaksi Kompas.com berkesempatan melakukan pengetesan mobil listrik Hyundai Ioniq 6.
Diantara banyaknya lokasi wisata di Jakarta, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) bisa dibilang salah satunya yang memberikan hak istimewa pada pengguna kendaraan listrik.
Seperti diketahui, usai lalui proses revitalisasi pada 2022 lalu, TMII melarang semua wisatawan yang berkunjung untuk berkeliling menggunakan kendaraan pribadi terutama yang bermesin pembakaran internal.
Lantas, pengunjung dapat memarkir kendaraan mereka di kantong parkir yang sudah disediakan, seperti parkir utara, parkir selatan, atau gedung parkir. Pengunjung kemudian melanjutkan mobilitas dengan fasilitas shuttle listrik TMII, menyewa sepeda listrik, skuter listrik, atau golf car.
Cukup merogoh kocek biaya masuk per orang Rp 25.000 dan per mobil Rp 35.000,
pengunjung bisa masuk ke kawasan TMII.
Kompas.com pun masuk ke kawasan TMII sampai bertemu portal jalur Green Zone yang menjadi batas akhir kendaraan dengan mesin pembakaran. Menggunakan hak khusus mobil listrik, kami pun dibukakan portal oleh petugas dah dipersilahkan masuk ke Green Zone kawasan anjungan TMII.
Selama di kawasan TMII, terpantau beberapa mobil listrik lain yang masih didominasi merk Hyundai terutama Hyundai Ioniq 5.
Perlu diperhatikan juga untuk berhati-hati saat berkendara di dalam kawasan anjungan karena jalannya kosong dan didominasi shuttle, pejalan kaki, serta pesepeda yang berlalu-lalang. Plus, mobil listrik terbilang sunyi, yang bisa saja membuat tingkat kesadaran sekitarnya kurang waspada.
Jika ingin melakukan pengisian daya, terdapat juga stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) dengan daya 60 kilo Watt (kW) lengkap dengan pilihan konektor charger AC Type2, CHAdeMO, dan CCS2.
Jadi enaknya naik mobil listrik adalah bebas ganjil genap, dapat insentif keringanan pajak, perawatan relatif murah, dan bisa keliling TMII dengan nyaman.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/01/25/094200315/keliling-taman-mini-naik-hyundai-ioniq-6