Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Strategi Mobil Listrik Murah Berhasil, Wuling Air ev Lite Diklaim Laris

JAKARTA, KOMPAS.com - Wuling Motors menawarkan Air ev Lite dengan spesifikasi yang sederhana. Meski demikian, mobil listrik tersebut cukup laris di pasar.

Air ev Lite pertama kali diperkenalkan pada pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, yang digelar Agustus lalu. Mobil listrik ini mendapatkan respons yang positif dari masyarakat.

Menurut data dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), untuk wholesales, pada Agustus 2023, Air ev Lite terjual sebanyak 100 unit. Lalu, pada September 2023, bertambah 150 unit.

Pada Oktober 2023, penjualan Air ev Lite kembali mendapatkan peningkatan, yakni 256 unit. Lalu, di November 2023, terus meningkat dan terjual sebanyak 387 unit.

Sehingga, total penjualannya sudah mencapai 893 unit, hanya dalam waktu empat bulan. Penjualannya bahkan mengalahkan Air ev Standard Range yang total penjualannya selama Januari hingga November hanya 675 unit.

Dian Asmahani, Direktur Merek dan Pemasaran Wuling Motors, mengatakan, Air ev Lite peningkatannya semakin lama semakin tinggi.

"Kita memang harus bisa mengejar untuk produksinya. Sebab, terbukti bahwa Air ev ini sebenarnya cukup fungsional untuk mobilitas sehari-hari," ujar Dian, kepada wartawan, saat pengumuman harga Binguo EV, belum lama ini.

"Komposisi Air ev Lite saat ini sekitar 20 persen dari seluruh penjualan Air ev. Memang kebanyakan untuk Air ev adalah mobil kedua atau mobil ketiga untuk operasional sehari-hari," kata Dian.

Air ev Lite mengalami beberapa pengurangan fitur dari Air ev, seperti tidak adanya kamera mundur, tidak ada fitur perintah suara, rem tangan konvensional, lampu depan halogen, dan lainnya.

Baterainya berkapasitas 18 kWh dan diklaim dapat menempuh jarak sekitar 200 km. Untuk harganya, mobil listrik ini dibanderol Rp Rp 206 juta (OTR Jakarta). Namun, dengan insentif pajak pertambahan nilai (PPN) 1 persen dari pemerintah, konsumen dapat membawa pulang mobil ini dengan harga Rp 188,9 juta.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/12/19/154200015/strategi-mobil-listrik-murah-berhasil-wuling-air-ev-lite-diklaim-laris

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke