Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

VR46 Mengonfirmasi Tidak Bersama Luca Marini Musim Depan

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar kepindahan Luca Marini ke Repsol Honda semakin terkuak. Apalagi belum lama ini, VR46 juga telah mengonfirmasi tak akan bersama Luca Marini untuk musim depan.

Manajer tim Mooney VR46 Uccio Salucci, sudah mengonfirmasi bahwa mulai musim depan Marini tak menjadi pebalapnya. Padahal, baru beberapa bulan lalu adik Valentino Rossi ini memperpanjang kontraknya.

"Luca tahun depan tidak bersama kami, tapi saya tidak tahu di mana level kontraknya (dengan Honda)," ujar Uccio, dikutip dari Crash.net, Sabtu (18/11/2023).

Marini diyakini akan segera mengumumkan kontraknya dengan Repsol Honda. Sekarang, giliran tim VR46 yang sibuk mencari pebalap bari untuk mencari pengganti Marini.

"Bicara soal tim saya, tentunya opsi pertama (untuk menggantikan Marini), bukan Fabio Di Giannanotnio. Kami ingin pebalap muda dari Moto2, tapi sekarang kami punya dua atau tiga nama dan dalam beberapa hari ke depan kami akan putuskan," kata Uccio.

Uccio menambahkan, ketika kehilangan satu pebalap, seperti Marini, pada November, langkah selanjutnya adalah mencari penggantinya di Moto2. Tentunya, harus bayar denda penalti untuk merekrut pebalap tersebut.

"Kita akan lihat apa yang akan terjadi. Kami sudah berdiskusi bukan hanya (Fermin) Aldeguer, tapi juta tim-tim lainnya dan kami harus membayarnya tentu saja. Tapi, itulah pekerjaan kami, olahraga kami," ujarnya.

Selain Aldeguer, Uccio mengatakan, dirinya juga tertarik melihat performa Tony Arbolino. Selain karena usianya masih mudah, Arbolino juga merupakan pebalap Italia.

"Tapi, bukan hanya Tony, bukan hanya Fermin. Kami punya beberapa nama pebalap yang sangat kencang yang saya suka. Kami akan lihat dalam beberapa hari ke depan," ujar Uccio.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/11/18/170200415/vr46-mengonfirmasi-tidak-bersama-luca-marini-musim-depan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke