Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER OTOMOTIF] Jalan Raya Batutulis Bogor Longsor, Ada Rekayasa Lalu Lintas | Mengapa Wuling Pakai Nama Binguo EV, Berbeda dengan di China?

JAKARTA, KOMPAS.com - Satlantas Polresta Bogor Kota melakukan rekayasa lalu lintas (lalin) imbas tebing longsor di Jalan Raya Batutulis, Kota Bogor, Jawa Barat.

Kepala Urusan Pembinaan Operasi Lantas (KBO) Satlantas Polresta Bogor Kota Ipda Damela Putra, mengatakan, pihaknya memberlakukan satu arah untuk kendaraan dari arah Cipaku menuju Stasiun Batutulis.

“Dapat dilaporkan untuk infrastruktur jalan cukup parah, sebagian jalan sudah longsor, untuk rekayasa lalu lintas kami lakukan rekayasa terbatas,” ujar Damela, dilansir dari NTMC Polri (16/11/2023).

Selain itu, sebelum resmi diperkenalkan dengan nama Binguo EV, mobil listrik terbaru dari Wuling Motors ini sudah lebih dulu meluncur di China. Tapi, nama yang digunakan berbeda dan Wuling punya alasan tersendiri mengapa pakai nama Binguo.

Dian Asmahani, Brand and Marketing Director Wuling Motors, mengatakan, nama Binguo terinspirasi dari bahasa Mandarin, yaitu "bin" yang memiliki arti banyak dan "guo" yang bermakna hasil.

Berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Jumat, 17 November 2023 :

1. Jalan Raya Batutulis Bogor Longsor, Ada Rekayasa Lalu Lintas

“Untuk kiriman (arus lalin) dari Cipaku arah Batutulis masih bisa mengalir, namun untuk kiriman dari Sukasari melalui Jalan Lawanggintung mengarah ke Cipaku dan sekitarnya, kami alihkan menuju BNR (Bogor Nirwana Residen),” kata dia.

Damela mengatakan, rekayasa lalu lintas diberlakukan karena sebagian badan jalan tergerus longsor. Jadi dikhawatirkan terjadi longsor susulan jika diberlakukan dua arah.

2. Mengapa Wuling Pakai Nama Binguo EV, Berbeda dengan di China?

"Selain itu, Binguo sendiri terdengar seperti kata Bingo yang dalam bahasa Inggris memiliki arti ekspresi kebahagiaan dan kepuasan atas keberhasilan yang dicapai," ujar Dian, dalam sambutannya saat perkenalan BinguoEV di Tangerang, Kamis (16/11/2023).

3. Bocoran Bus Baru PO Agra Mas, Pakai Sasis Volvo

Perusahaan otobus (PO) Agra Mas segera merilis bus baru model double decker atau bus tingkat.

Berdasarkan unggahan dari staf operasional PO Agra Mas Gibson Wiryo S, melalui Instagram @gibsonwiryos, ada bocoran bila calon bus baru akan ditopang oleh sasis Volvo B 11 R 450 HP Euro 5. Artinya, PO berjuluk semut merah tersebut menjadi yang pertama kali menggunakan sasis dari Volvo.

4. Honda Lagi Siapkan GB350C, Penuh Nuansa Klasik

Honda di India merilis teaser video motor barunya di Twitter. Terlihat sedikit bagian-bagian dari motornya yang diduga kuat adalah varian baru dari GB350.

Kalau meliihat di video tersebut, paling kelihatan adalah model bangku yang dipakai split atau terpisah. Selain itu warna pelapis joknya ada bagian yang putih, menambah tampilan klasik.

5. Cara Mudah Hilangkan Ngelitik pada Mesin Avanza

Ngelitik merupakan bunyi ketukan yang timbul saat mobil dioperasikan bersumber dari mesin. Suara ini wujud dari adanya getaran akibat pembakaran tidak sempurna.

Maka dari itu, ngelitik bisa muncul pada banyak jenis mobil mesin bensin termasuk Toyota Avanza. Terlebih lagi pengguna kerap mengabaikan peawatan rutin yang dijadwalkan.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/11/18/060200515/-populer-otomotif-jalan-raya-batutulis-bogor-longsor-ada-rekayasa-lalu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke