JAKARTA, KOMPAS.com - PT Astra Honda Motor baru saja melaksanakan Kontes Layanan Honda Nasional (KLHN) 2023. Tujuan utama dari kontes tersebut adalah untuk meningkatkan kepuasan konsumen dan kalibrasi kualitas layanan seluruh Indonesia.
Tahun ini adalah KLHN ke-14 yang mengusung tema Kolaborasi Satu Hati untuk Indonesia. Kontesnya mencari para Front Line People (FLP), pimpinan, dan delivery man terbaik seluruh Indonesia.
Mengikuti perkembangan zaman, kontes juga terus berkembang, mengingat karakter konsumen juga semakin beragam. Serangkaian ujian tertulis sampai presentasi dilakukan untuk melihat sejauh mana kompetensi garda terdepan Honda melayani konsumen.
Antusiasme terlihat dari peserta yang mencapai 5.874 orang, terdiri dari 829 Pimpinan Jaringan Dealer, 3.450 FLP, 839 delivery man, dan 756 Customer Retention Officer yang tersebar di 29 Main Dealer Honda seluruh Indonesia.
Para peserta mengikuti proses seleksi dan kalibrasi mulai dari tingkat regional, sebelum akhirnya 203 peserta lolos ke babak akhir penilaian nasional. Penjuriannya tentu jadi lebih mendalam karena melibatkan ahli dan perwakilan konsumen.
Dalam rangkaian kegiatan ini, para peserta tidak hanya berkompetisi saja, namun juga mendapatkan pembekalan yang dapat menginspirasi dan menambah wawasan yang dimiliki dalam memberikan layanan terbaik ke konsumen.
General Manager Honda Customer Care Center (HC3) Division AHM Antok Yuniarso mengatakan, perusahaan dan jaringan terus konsisten berinovasi dalam pelayanan demi meningkatkan kepuasan konsumen.
“Kepuasan konsumen merupakan prioritas utama kami. Oleh karena itu, kami terus berkolaborasi dengan seluruh ujung tombak pelayanan sepeda motor Honda dalam upaya meningkatkan standar layanan sesuai kebutuhan konsumen yang kian beragam. Kami berharap para peserta kontes layanan ini dapat juga menginspirasi seluruh garda terdepan layanan Honda di seluruh Indonesia,” ujar Antok ucapnya dalam siaran resmi, Kamis (9/11/2023).
Soal kompetisi, dibagi jadi FLP kategori Wing/Big Wing dan Reguler Dealer. Begitu juga di pimpinan jaringan Honda Reguler Dealer dan Wing/Big Wing, serta Delivery Man Reguler Dealer dan Wing/Big Wing dan Customer Retention Officer.
Berikut ini daftar pemenang Kontes Layanan Honda Nasional 2023:
https://otomotif.kompas.com/read/2023/11/10/114200215/kontes-layanan-honda-nasional-2023-bergulir