JAKARTA, KOMPAS.com - Tesla Cybertruck menjadi salah satu kendaraan yang banyak dinanti oleh masyarakat global. Bahkan belum resmi diluncurkan, mobil ini sudah dipesan oleh jutaan konsumen.
Berbicara soal Tesla Cybertruck, baru-baru ini, beredar di media sosial seorang pria yang merupakan ahli perajin kayu dari Vietnam membuat replika SUV listrik milik Elon Musk itu dari bahan dasar kayu.
Dikutip dari Carscoops, Senin (6/11/2023), hasil karya Tesla Cybertruck berbahan kayu ini dipamerkan melalui akun YouTube bernama ND-Woodworking Art.
Proses pembuatan Tesla Cybertruck itu disinyalir memakan waktu 100 hari, mulai dari perakitan rangka loga, hingga pemasangan roda dan suspensi.
Agar terlihat nyata dan fungsional, perajin kayu itu juga menambahkan paket baterai dan motor listrik, sejalan dengan karakter nol emisi dari aslinya.
Secara tampilan, Tesla Cybertruck kayu itu tampil dengan body mengotak, yang hampir serupa dengan versi produksinya. Namun, Cybertruck kayu karya ND-Woodworking Art memiliki panel bodi yang lebih rapat dibandingkan aslinya.
Bemper, sepatbor, dan panel samping terbuat dari kayu berwarna lebih gelap, kontras dengan warna terang pada bodi utama.
Pembuatnya bahkan meluangkan waktu untuk membuat replika lebih detail, yang meliputi penutup roda, kaca spion, hingga LED fungsional. Sementara panel transparan berwarna gelap disematkan untuk kaca depan serta atap panoramik.
Lebih mengesankan lagi, pada bagian interior terdapat detail lingkar kemudi berbentuk yoke, konsol tengah, dan jok yang mencerminkan gaya Cybertruck asli.
Bagian bak belakang juga cukup besar untuk menampung barang, ditambah desain pintu belakang yang dapat diperpanjang dan berubah menjadi tanjakan.
Perajin kayu ini bahkan sempat melakukan test drive dan membuktikan kekuatan serta kualitas dari Cybertruck buatannya. Namun, tentu saja, Cybertruck kayu ini tidak legal di jalan raya dan hanya dapat dikendarai dengan kecepatan rendah.
https://otomotif.kompas.com/read/2023/11/06/163354415/kreatif-pria-ini-bikin-tesla-cybertruck-dari-kayu