Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bos Aprilia Tepis Rumor, Tidak Akan Menyerahkan Oliveira ke Honda

JAKARTA, KOMPAS.com - Belakangan ini, Miguel Oliveira dikabarkan akan direkrut oleh Honda untuk menggantikan Marc Marquez. Meski kabarnya cukup santer, Aprilia menegaskan tidak akan menyerahkan pebalapnya.

Oliveira saat ini masih merupakan pebalap tim satelit Aprilia, yakni RNF Racing. Kontraknya dengan Aprilia juga masih berjalan hingga akhir 2024.

Kabar soal Oliveira akan direkrut oleh Honda ditepis langsung oleh CEO Aprilia Racing Massimo Rivola. Dia mengatakan, Oliveira saat ini berada di bawah kontrak Aprilia.

"Saya ingin keempat pebalap yang saya punya dan saya telah mendapatkan mereka di bawah kontrak untuk 2024 juga, dari sisi saya, mereka tidak akan pindah," ujar Rivola, dikutip dari GPone.com, Rabu (18/10/2023).

Rivola menambahkan, tidak ada yang mengatakan apa pun kepadanya dari keempat pebalap yang dia miliki. Dia pun ingin mempertahankan keempat pebalapnya.

"Kami juga mengontrak pebalap di pertengahan musim, (Maverick) Vinales, tapi itu kasusnya adalah status dia bebas," kata Rivola.

Rivola menegaskan, tidak ada klausul dalam kontrak Oliveira yang memperbolehkan dirinya untuk pergi dari Aprilia sebelum kontraknya berakhir.

"Sebab, dia merupakan pebalap 'pabrikan'. Dia memiliki kontrak langsung dengan kami," ujarnya.

Rivola mengatakan, ini adalah pesan buruk yang muncul setelah adanya masalah Marquez. Dia pun penasaran bagaimana Honda dan Marquez mencapai kesepakatan.

"Sejauh yang Aprilia ketahui, pesannya adalah kami sudah menandatangani kontrak, jadi berhenti mengganggu kami. Kontrak tidak bisa dibatalkan," kata Rivola.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/10/18/202100815/bos-aprilia-tepis-rumor-tidak-akan-menyerahkan-oliveira-ke-honda

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke