Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Klasemen Usai Sprint Race MotoGP Indonesia, Martin Susul Bagnaia

JAKARTA, KOMPAS.com – Untuk pertama kalinya posisi klasemen MotoGP 2023 berganti pemimpin, dari sebelumnya Francesco Bagnaia menjadi Jorge Martin, usai Sprint Race MotoGP Indonesia.

Hal ini terjadi karena Bagnaia hanya mampu finis di posisi 8 pada Sprint Race. Sementara Martin berhasil menjadi juara dalam balapan 13 lap.

Selain itu, sebelum Sprint Race berlangsung, selisih antara pemimpin klasemen Bagnaia dengan Martin yang berada di posisi kedua hanya 3 poin.

Adapun Luca Marini yang finis di tempat kedua, kini berada di posisi 8 dengan 144 poin. Sedangkan Vinales yang finis di posisi 3, lebih unggul satu peringat di posisi 7.

Sementara itu, Marco Bezzecchi yang berada di posisi ketiga kini telah mengumpulkan 272 poin dan berada di urutan 3 klasemen.

Lalu, Fabio Quartararo yang finis di posisi 5, saat ini berada di tempat ke 10 klasemen sementara dengan 116 poin.

Beruntung bagi Brad Binder dan Aleix Espargaro, meskipun gagal finis karena terlibat crash. Tapi keduanya masih berada di posisi 4 dan 5 klasemen sementara, dengan poin masing-masing 201 dan 171.

Sedangkan Marc Marquez yang juga tidak berhasil finis karena jatuh, saat ini ada di urutan 15 klasemen sementara dengan raihan 64 poin.

1. Jorge Martin 328 poin
2. Francesco Bagnaia 321 poin
3. Marco Bezzecchi 272 poin
4. Brad Binder 201 poin
5. Aleix Espargaro 171 poin
6. Johann Zarco 162 poin
7. Maverick Vinales 145 poin
8. Luca Marini 144 poin
9. Jack Miller 126 poin
10. Fabio Quartararo 116 poin

https://otomotif.kompas.com/read/2023/10/14/150054915/hasil-klasemen-usai-sprint-race-motogp-indonesia-martin-susul-bagnaia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke