Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Leasing Perlu Berkolaborasi dengan Asuransi dan Produsen EV

JAKARTA, KOMPAS.com - Dengan meningkatnya tren kendaraan listrik, Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) menyebutkan perlu adanya kolaborasi antara perusahaan pembiayaan, perusahaan asuransi, dan produsen kendaraan listrik.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Umum APPI Suwandi Wiratno dalam webinar OJK International Research Forum 2023, di Jakarta, Senin (25/9/2023).

Suwandi mengatakan, untuk satu tahun ke depan, perusahaan pembiayaan perlu berkolaborasi dengan produsen kendaraan listrik.

“Saya dengar ada satu produsen mobil atau motor listrik yang berkolaborasi dengan perusahaan asuransi untuk proteksi kendaraan listrik," ujar Suwandi.

Suwandi menambahkan, dalam satu tahun ke depan ini perusahaan pembiayaan juga akan selektif dalam membiayai kendaraan listrik. Dia juga mengatakan bahwa tiga tahun sampai lima tahun ke depan, APPI akan mendorong pembiayaan kendaraan listrik dengan tetap memperhatikan kualitas. Sehingga, portofolio perusahaan bisa tumbuh dengan sehat.

“Karena bisnis kita adalah bisnis yang mengedepankan kualitas dan portofolio. Kami tidak ingin berakhir dengan pembiayaan bermasalah karena tidak menghasilkan uang. Kami butuh kualitas dan portofolio yang bagus,” kata Suwandi.

Suwandi mengungkapkan, untuk lima tahun ke depan, pihaknya akan mempertahankan pembiayaan kendaraan listrik dan mulai memasuki pembiayaan di industri hulu untuk kendaraan listrik berbasis baterai.

“Jadi untuk perusahaan pembiayaan, saya memiliki jargon yang saya sebut WIFE, wise investment forever (investasi yang bijak selamanya). Saya berharap semua mobil listrik dan sepeda motor listrik akan menjadi istri kita, yang merupakan investasi yang bijak selamanya,” ujarnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/09/26/190100515/leasing-perlu-berkolaborasi-dengan-asuransi-dan-produsen-ev

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke