Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mobil Toyota dengan Kode Mesin TR Bisa Tenggak Bioetanol

Sport Utility Vehicle (SUV) ini diklaim mampu menenggak bahan bakar bioetanol hingga 100 persen (E100).

Terkait teknologi Flexy Fuel ini, Wakil Presiden Direktur PT TMMIN Bob Azam mengatakan, pada dasarnya mobil Toyota bisa meminum bahan bakar olahan nabati seperti yang dipakai di Brazil.

“Dari Toyota kita sudah keluarkan pernyataan kalau mobil kita ini untuk (bahan bakar) E5, E10 bahkan sampai E20, sudah bisa. Bahkan kalau disediakan E100 juga kita sudah bisa. Jadi tergantung bahan bakarnya, Pertamina nya,” ucap Bob, di Ubud, Bali, Kamis (25/6/2023).

Hanya saja Bob menjelaskan, bahwa bahan bakar tersebut hanya sesuai di mobil Toyota dengan kode mesin TR.

“Kita sudah punya satu engine (TR) yang sudah bisa digerakan oleh Etanol, nanti bodinya kan macam-macam. Jadi mobilnya bisa apa saja, yang penting mesinnya TR,” kata Bob.

Sebagai informasi, saat ini line up Toyota yang menggunakan pilihan mesin TR adalah Toyota Fortuner dan Toyota Hilux Single Cab. Sehingga, jika merujuk pada pernyataan di atas, kedua line up Toyota itu seharusnya sudah bisa menenggak bahan bakar bioetanol hingga 100 persen (E100).

Lebih spesifikasi lagi, untuk mesin TR yang disematkan oleh Toyota Fortuner bensin berkode 2TR-FE dengan kapasitas 2.694 cc 4 silinder segaris, 4 katup, DOHC, dual VVT-i. Mesin ini mampu menyemburkan tenaga 161 Tk pada 3.400 rpm dan torsi maksimal 242 Nm pada 4.000 rpm.

Sementara untuk pada Toyota Hilux single cab bensin tersemat mesin berkode 1TR-FE dengan kapasitas 1.998 cc 4 silinder segaris, 16 katup, DOHC Dual VVT-i. Tenaga yang dihasilkan mencapai 137 Tk pada 5.600 rpm dan torsi maksimum 183,38 Nm pada 4.000 rpm.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/08/25/112200515/mobil-toyota-dengan-kode-mesin-tr-bisa-tenggak-bioetanol

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke