Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

SPK Truk Mitsubishi Fuso Tembus 1.483 Unit di GIIAS 2023

JAKARTA, KOMPAS.com - PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) atau Mitsubishi Fuso mencatat 1.483 penerimaan surat pemesanan kendaraan (SPK) pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.

Angka tersebut merupakan akumulasi selama pameran berlangsung yaitu 10-19 Agustus 2023.

“Total SPK truk Mitsubishi Fuso 1.483 di GIIAS 2023,” kata General Manager Business Communication PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors Toto Sudaryanto kepada Kompas.com di ICE- BSD, Sabtu (19/8/2023).

Toto mengatakan, penjualan Mitsubishi Fuso selama GIIAS 2023 didominasi oleh model light duty trucks (LDT) Canter, sedangkan sisanya disumbang oleh model Fighter X yang merupakan model medium duty trucks (MDT). Secara rinci, Canter FE74 HD terjual sebanyak 300 unit, lalu Fighter X sebanyak 150 unit.

Sementara itu, segmen pelanggan terbesar yang membeli truk Fuso di GIIAS 2023 adalah perusahaan.

“Bisnis kendaraan komersial makin bagus karena jujur sejak Hari Lebaran, pasar kendaraan komersial belum kembali ke normal, biasanya pasar normal itu terjual sampai 8.000 unit, saat ini masih di angka 6.000 unit. Semoga GIIAS 2023 jadi titik balik agar target bulanan kami bisa tercapai,” kata Toto.

Semantara itu, di GIIAS 2023 Mitsubishi Fuso membawa tema Integrated Powerful Solution di Booth 3C Hall 3.

Tidak hanya memamerkan sejumlah produk andalan dari Mitsubishi Fuso, ada pula fasilitas berupa dukungan kepada publik atau masyarakat seperti fasilitas layanan purna jual dan dukungan dari leasing.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/08/21/182100415/spk-truk-mitsubishi-fuso-tembus-1.483-unit-di-giias-2023

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke