TANGERANG, KOMPAS.com - Gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, masih berlangsung hingga Minggu (20/8/2023).
Meski begitu, PT Toyota Astra Motor (TAM) sudah mencatat kenaikan jumlah pemesanan kendaraan bermotor roda empat atau lebih besar 14 persen selama delapan hari pameran otomotif GIIAS 2023
Secara volume, sebagaimana dikatakan Direktur Pemasaran TAM Anton Jimmi Suwandi, ialah sebesar 3.714 unit hingga Jumat (18/8/2023).
“Total ada 3.714 unit, dibanding tahun lalu meningkat sebesar 14 persen,” ucap Anton di ICE BSD, Sabtu (19/8/2023).
Lebih jauh, model kendaraan terlaris Toyota di GIIAS 2023 adalah Avanza-Veloz 745 unit, Innova Zenix 543 unit, Calya 539 unit, Agya 428 unit, serta Alphard 197 unit.
Selain itu, penjualan kendaraan elektrifikasi juga meningkat hampir enam kali lipat dari tahun sebelumnya atau GIIAS 2022.
“Tahun ini 775 unit dipimpin Innova Zenix Hybrid, kemudian Alphard, Yaris Cross dan lain-lain,” kata Anton.
Namun angka penjualan tersebut bisa saja naik, mengingat gelaran GIIAS 2023 masih tersisa dua hari lagi.
Sebagai informasi Toyota menjadi salah satu produsen otomotif yang mengikuti ajang GIIAS 2023, produsen otomotif raksasa asal Jepang itu membawa lini produk kendaraan unggulannya, mulai dari Toyota Avanza, Veloz, Innova Zenix, Alphard, GR Corolla, hingga Prius HEV.
https://otomotif.kompas.com/read/2023/08/19/180100915/avanza-veloz-dominasi-penjualan-toyota-di-giias-2023