Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mercedes-Benz Kasih Diskon Suku Cadang hingga Cek Kendaraan Gratis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) kembali memanjakan konsumennya dengan menggelar Mobile Service Clinic and Sales Event. Beragam promo menarik ditawarkan dalam acara ini.

Setelah sukses diadakan pada Februari lalu, kali ini Mercedes-Benz Mobile Service Clinic and Sales Event kembali hadir untuk yang kedua kalinya di Bekasi. Program ini diselenggarakan dalam waktu yang terbatas, yakni 31 Juli hingga 6 Agustus 2023.

Mobile Service Clinic and Sales Event digelar di Kemang Pratama Sport Club & Driving Range dan didukung oleh diler resmi Mercedes-Benz, PT Cakrawala Automotif Rabhasa.

Presiden Direktur PT MBDI Choi Duk Jun, mengatakan, Kota Bekasi adalah wilayah di mana banyak pelanggan setia Mercedes-Benz berdomisili. Melalui kegiatan Mobile Service Clinic and Sales Event, pihaknya bertujuan memberikan layanan servis kendaraan yang lebih mudah diakses untuk mempermudah para pelanggan yang ingin memeriksa kondisi kendaraannya.

"Sudah menjadi komitmen kami di Mercedes-Benz untuk memberikan pengalaman terbaik bagi para pelanggan, atau Best-Customer-Experience, dan kegiatan ini menjadi salah satu sarana kami," ujar Choi, dalam keterangan resminya.

"Selain berlokasi di perumahan kelas atas, sebagai penggemar olahraga golf, saya pribadi senang dengan lokasi diadakannya kegiatan kali ini karena berdekatan dengan driving range, di mana para pelanggan bisa bermain golf sambil menunggu tim kami memeriksa kendaraan mereka,” kata Choi.

Beberapa promo menarik yang ditawarkan, seperti pemeriksaan umum dan pemeriksaan emisi bebas biaya. Kemudian, disediakan voucher untuk servis berikutnya dan perbaikan bodi. MBDI juga memberikan gratis voucher driving range untuk layanan servis.

Tak ketinggalan, diskon juga diberikan untuk oli mesin sebesar 40 persen, jasa perawatan sebesar 30 persen, pembelian Mercedes-Benz Collection sebesar 30 persen, suku cadang sebesar 20 persen, jasa umum sebesar 10 persen, dan Mercedes-Benz Tire sebesar 10 persen, serta beragam promo menarik lainnya.

Brea Adi Sarsa, Deputy Director of Customer Services PT MBDI, mengatakan, pihaknya telah memiliki komitmen jangka panjang untuk menghadirkan layanan mobil yang dapat diakses oleh semua pelanggan di Indonesia, sebuah komitmen yang diwujudkan melalui Mobile Service Clinic and Sales Event.

"Kami mengajak para pelanggan setia yang berdomisili di Bekasi dan wilayah sekitar untuk datang agar kendaraan mereka dapat diperiksa oleh tim kami yang berpengalaman untuk memastikan kondisi yang optimal untuk perjalanan," kata Brea.

"Kami juga ingin lebih dekat dengan para calon pelanggan di Bekasi, karena itulah kami menyediakan model kendaraan Mercedes-Benz GLB 200 untuk test drive,” ujarnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/07/31/194200015/mercedes-benz-kasih-diskon-suku-cadang-hingga-cek-kendaraan-gratis

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke