Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penjualan Double Cabin Melemah, Toyota Hilux Tetap Unggul

JAKARTA, KOMPAS.com – Penjualan double kabin atau mobil pikap kabin ganda alami penyusutan 23 persen secara nasional pada Juni 2023.

Berdasarkan data yang diolah dari wholesales Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) 2023, selama bulan keenam tahun ini, segmen mobil double cabin hanya terjual 1.891 unit. Bila melihat pada catatan Mei 2023 pikap kabin ganda tersebut terjual 2.489 unit.

Pada data tersebut, Toyota Hilux masih menempati posisi mobil double cabin terlaris di Juni 2023 yakni sebanyak 872 unit.

Kendati masih mempertahankan posisinya, penjualan Toyota Hilux alami penurunan sekitar tiga kali lipat dari bulan sebelumnya. Padahal, pada bulan sebelumnya double cabin andalan Toyota tersebut terjual 1.895 unit

Double cabin terlaris kedua juga masih ditempati oleh Mitsubishi Triton dengan total penjualan 803 unit.

Berbeda dengan kompetitornya, Mitsubishi Triton justru alami peningkatan sekitar 51 persen dari penjualan bulan Mei di tahun yang sama. 

Kemudian, double cabin terlaris ketiga juga masih ada Isuzu D-Max yang terjual 216 unit.  Penjualan D-Max juga alami peningkatan sekitar tiga kali lipat jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya yang hanya tersejual 65 unit.

Berikut daftar mobil double cabin terlaris di Indonesia Juni 2023 (wholesales):

1. Toyota Hilux : 872 unit
2. Mitsubishi Triton : 803 unit
3. Isuzu D-Max : 216 unit

Berikut daftar mobil double cabin terlaris di Indonesia Mei 2023 (wholesales):

1. Toyota Hilux : 1.895 unit
2. Mitsubishi Triton : 529 unit
3. Isuzu D-Max : 65 unit

https://otomotif.kompas.com/read/2023/07/24/160100615/penjualan-double-cabin-melemah-toyota-hilux-tetap-unggul

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke