Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Karoseri Tentrem Beri Sinyal Meluncurkan Bodi Baru di GIIAS 2023

JAKARTA, KOMPAS.com - Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 mendatang tampaknya menjadi kesempatan para pelaku industri otomotif untuk unjuk gigi.

Tidak hanya berbagai merek mobil dan motor saja yang akan memamerkan unit terbaru, sejumlah karoseri bus juga akan meluncurkan produk berupa bodi baru.

Salah satu karoseri yang telah membocorkan akan merilis bodi bus baru di GIIAS 2023 adalah Karoseri Tentrem.

Melalui Instagram resminya @tentrembusofficial, karoseri yang berbasis di Malang, Jawa Timur tersebut memberikan sinyal bakal merilis produk baru melalui unggahan gambar.

Pada gambar tersebut nampak bodi bus hanya ditampilkan berupa siluet saja dan ditampilkan dengan tidak untuk. Lalu, siluet bodi bus hanya digambarkan pada bagian depan bus saja lantaran masih dirahasiakan. 

Bodi bus nampak menyerupai series Avante yang mana identik dengan fasia depan model double glass. Kemudian pada kaca bagian atas tampak lebih lebar atau jenong.

Hanya saja, nampak pada bagian depan overhang bus lebih panjang dari series Avante sebelumnya.

Namun, belum belum diketahui calon bodi bus baru Karoseri Tentrem itu bakal menggunakan sasis bus merek dan jenis apa.

Lalu, belum diketahui pula perusahaan otobus (PO) mana yang nantinya akan menggunakan bodi bus anyar itu secara perdana. Pihak karoseri juga masih merahasiakan nama dari bodi bus anyar tersebut.

Adapun untuk pameran GIIAS 2023 sendiri akan berlangsung pda 10 - 20 Agustus di ICE BSD City. Nantinya, selama pameran berlangsung, Karoseri Tentrem akan menempati hall 2 di booth 2C. 

https://otomotif.kompas.com/read/2023/07/17/082200915/karoseri-tentrem-beri-sinyal-meluncurkan-bodi-baru-di-giias-2023

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke