JAKARTA, KOMPAS.com - Lexus resmi meramaikan pasar crossover dengan meluncurkan LBX. Mobil ini dibekali dengan teknologi ramah lingkungan, yakni mesin hybrid.
Dikutip dari Autocar.co.uk, Senin (5/6/2023), sistem hybrid yang digunakan oleh Lexus LBX merupakan hybrid paralel dengan single motor.
Mesin konvensionalnya berkapasitas 1.5 L, 3-silinder. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga hingga 134 tk dan torsi 184 Nm. Tenaganya dialirkan langsung ke roda depan.
Untuk baterainya, LBX dilengkapi dengan baterai nikel-logam-hidrida (NiMH) dengan desain bipolar. Baterai ini pertama kali digunakan pada Lexus RX yang meluncur tahun lalu.
Kepala insinyur Kunihiko Endo, mengatakan, bahwa baterai tersebut mampu menghasilkan tenaga yang lebih baik dibandingkan sel baterai lithium-ion biasa. Sehingga, LBX diklaim memiliki akselerasi yang mirip dengan mobil listrik berbasis baterai.
Untuk 0-100 kilometer per jam, mampu dicapai dalam 9,2 detik. Meski memiliki performa yang mumpuni, tapi LBX tetap ramah lingkungan. Emisinya diklaim di bawah 120 g/km.
Lexus juga menyebutkan bahwa LBX memiliki suara mesin yang lebih senyap. Selain itu, kenyamanan berkendara juga diutamakan.
Suspensi depan dikembangkan berdasarkan masukan dari mantan Presiden Toyota, yakni Akio Toyoda. Sehingga, pengendalian mobil ini tetap maksimal.
"Hasilnya adalah mobil yang bisa Anda kendarai dengan percaya diri. Saat jalanan berangin, LBX terasa lebih seperti hatchback dibandingkan crossover," ujar Presiden Lexus International Takashi Watanabe.
"Kami menargetkan pengalaman berkendara yang menyenangkan yang membuat Anda ingin mengendarainya selamanya. Ini seperti perasaan Anda dengan sepasang sepatu favorit Anda," kata Watanabe.
Sementara untuk interiornya, Lexus tetap menawarkan kemewahan. Sayangnya, Lexus LBX belum mengumumkan harganya. Tapi, kabarnya mobil ini akan masuk ke dalam segmen entry level. Rencananya, Lexus LBX juga hanya akan dijual untuk pasar Eropa.
https://otomotif.kompas.com/read/2023/06/05/184100215/lexus-lbx-meluncur-crossover-murah-mesin-hybrid