Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indikator BBM pada LSUV Menyentuh Posisi E, Sisa Berapa Liter Lagi di Tangki?

JAKARTA, KOMPAS.com - Kendaraan model LSUV kerap diandalkan oleh masyarakat untuk keperluan dalam maupun luar kota. Desain yang diperuntukkan melibas berbagai medan, serta memiliki mesin lebih kecil dari segmen SUV biasanya, membuat mobil ini memiliki keunikan tersendiri.

Kapasitas BBM pada model LSUV tergolong kecil meski mobil ini diperuntukkan untuk perjalanan yang cukup jauh. Alhasil, pengguna perlu lebih waspada ketika BBM sudah pada posisi E.

Cadangan BBM yang tersedia biasanya berkisar antara 10 persen sampai 15 persen dari volume penuh tangki mobil. Tentu saja kapasitas BBM pada mobil berbeda-beda, untuk model LSUV biasanya satu tangki penuh bisa sampai 35 sampai 45 liter tergantung mobilnya.

Head Product Improvement/EDER Dept Technical Service Division PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Bambang Supriadi mengatakan, sisa BBM di tangki ketika levelnya sampai E masih cukup banyak, tergantung kapasitas penuhnya.

"Jika pada kondisi sudah di E, mobil masih bisa bergerak kurang lebih 30 kilometer sampai 60 kilometer, karena ada cadangan sekitar 3 liter sampai 6 liter," ujar Bambang dikutip dari Kompas.com, Selasa (16/5/2023).

Bambang mengatakan, jarak tempuhnya tergantung dari kondisi lalu lintas. Selain itu, beban kendaraan yang terlalu berat atau tekanan udara pada ban juga dapat mempengaruhi konsumsi bahan bakar.

Sebaiknya hindari kondisi tangki bensin sering kosong atau kurang dari setengah. Sebab, dapat berpotensi terjadi kerusakan pada kendaraan.

“Ketika kondisi tangki bensin pada posisi E, maka dapat terjadi kondensasi pada tangki bensin yang dapat menyebabkan bensin bercampur dengan air kondensasi, hal ini lah yang bisa menyebabkan mobil mogok,” ucap Bambang.

Bambang juga mengatakan jumlah BBM tersisa tersebut juga hanya perkiraan, untuk angka sebenarnya tidak bisa diketahui secara pasti karena keterbatasan alat.

Technical Support Manager PT Toyota Astra Motor (TAM) Didi Ahadi. Meski demikian, ia mengimbau pengendara agar tidak menyepelekan peringatan di layar indikator.

"Memang mobil masih bisa menyala, kalau Toyota kira-kira menempuh sampai 20 kilometer lagi, tergantung dari pemakaian. Tapi bukan berarti boleh menunda pengisian BBM, karena kita tidak tau kondisi jalan macet atau tidak ke SPBU terdekat," ucap Didi dikutip dari Kompas.com, Selasa (16/5/2023).

Lagipula, jika pengendara terlalu sering menjalankan mobilnya dengan keadaan indikator BBM di E, akan terjadi potensi kerusakan.

"Secara teknis, menurut saya, mobil sekarang filter BBM-nya diletakan di dalam tangki. Mungkin saja kalau sering kosong lalu diisi, maka kotoran di filter menumpuk. Dampaknya, mengganggu kinerja pompa bensin," ujar Didi.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, berikut ini kapasitas BBM model MPV beserta perkiraan cadangan 10 sampai 15 persennya;

LSUV
Honda BR-V 42 liter, cadangan 4,2 liter - 6,3 liter
Kia Sonet 45 liter, cadangan 45 liter - 6,75 liter
Suzuki XL7 45 liter, cadangan 4,5 liter - 6,75 liter
Daihatsu Terios 45 liter, cadangan 4,5 liter - 6,75 liter
Toyota Rush 45 liter, cadangan 4,5 liter - 6,75 litet
Toyota Raize 36 liter, cadangan 3,6 liter - 5,4 liter
Daihatsu Rocky 36 liter, cadangan 3,6 liter - 5,4 liter

https://otomotif.kompas.com/read/2023/05/16/151200115/indikator-bbm-pada-lsuv-menyentuh-posisi-e-sisa-berapa-liter-lagi-di-tangki

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke