JAKARTA, KOMPAS.com – Baru-baru ini viral video sebuah bus yang tengah dikerumuni oleh sejumlah massa lantaran di dalam bus tersebut berisikan artis.
Maka dari itu, begitu bus dengan kelir putih tersebut datang disambut dengan antusias oleh ribuan massa. Bahkan, massa dengan sengaja mendekat tanpa takut tertabrak atau terserempet bus.
Ahasil, bus berjalan dengan sangat lambat lantaran jalan hampir ditutup oleh massa. Sopir bus juga menambah keramaian dengan menghidupkan bunyi klakson telolet.
Sontak video yang dibagikan oleh akun Instagram @videobusindonesia_ tersebut mengundang banyak komentar, terutama terkait keselamatan dalam berkendara. Hanya saja, tidak disebutkan dimana dan kapan kejadian dalam video ini terjadi.
Yulius Jatmiko Sekjen Bus Mania Community (BMC) mengatakan jika fenomena seperti ini kerap terjadi di Indonesia, banyak masyarakat yang sangat antusias pada bus, terutama bila bus mengakut artis atau anggota klub sepak bola. Namun dia menegaskan jika massa yang ada di video tersebut bukanlah anggota BMC.
“Namun itu bukan bagian dari BMC. Di Indonesia orang yang suka bus banyak dan ada beberapa organisasi lain selain BMC,” kata Yulius kepada Kompas.com, Senin (10/4/2023).
Jika sopir tidak tenang, akan mudah terkecoh dengan keributan di sekitarnya. Sehingga, bukan tidak mungkin sopir kesulitan melihat jalan yang mana menjadi bahaya menabrak orang-orang di kerumunan.
“ Tipsnya, berkendara tetap tenang, fokus sama kendaraan yang dibawa, tidak boleh terpancing emosi oleh keadaan,” kata Rudi kepada Kompas.com, Senin (10/4/2023).
https://otomotif.kompas.com/read/2023/04/10/183100415/viral-video-bus-dikerumuni-massa-demi-klakson-telolet