Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Honda Kembangkan Teknologi Airbag untuk Motor

JAKARTA, KOMPAS.com - Airbag merupakan peranti keselamatan yang jamak ditemui di mobil. Bahkan zaman sekarang, sudah ada airbag di beberapa titik kendaraan, bukan cuma di setir saja.

Tapi untuk motor, tampaknya ide dipasangnya airbag berhenti ketika Honda menerapkannya di Honda Gold Wing lansiran 2006. Saat itu, Honda memasang airbag di bagian depan, modelnya mirip dengan yang ada di kabin mobil.

Tapi, airbag tersebut cuma efektif ketika motor menabrak sesuatu. Sedangkan kalau ditabrak dari samping, belakang, atau bahkan terjatuh, tampaknya airbag tidak akan melindungi dengan maksimal.

Dikutip dari Bennetts.co.uk, Honda sekarang kembali mengembangkan airbag untuk motor yang manfaat keselamatannya mirip dengan yang ada di mobil. Jadi lebih mengurangi risiko cedera ketika alami kecelakaan.

Honda sedang melampirkan beberapa paten aplikasi dari airbag yang ada di motor tersebut. Inti konsepnya adalah airbag yang ada di dalam bangku tapi 'membungkus' pengendara ketika alami tabrakan atau kecelakaan dan terlepas dari joknya.

Ada beberapa desain airbag yang dipatenkan, tergantung posisi airbag di dalam bangku. Pertama ada yang di bagian depan, lalu ada juga yang di tengah, 'membungkus' atau melindungi pengendara dari belakang.

Memang bentuknya bermacam-macam, tapi fungsinya tetap satu, yaitu melindungi bagian vital pengendara. Misal seperti melindungi dada sampai ke tangan, dan airbag ini lepas dari jok, jadi pengendara tidak tersangkut ke motor.

Ada beberapa keuntungan dari model airbag seperti ini, tentunya bisa melindungi pengendara dari berbagai skenario kecelakaan, bukan tabrak depan.

Artinya, diperlukan peledak di bagian dalam jok, seperti airbag yang terpasang di mobil. Peledak ringan ini berfungsi untuk mengembangkan balon udara yang melindungi pengendara sebelum terbentur benda yang keras.

Perlu diingat, adanya paten belum tentu akan hadir di motor porduksi. Tapi dari banyaknya gambar paten yang dibawa Honda, menampilkan kalau Honda memang serius menggarap perihal keselamatan pengendara.

Apalagi Honda punya target zero traffic collision di 2050, termasuk di kendaraan roda dua. Tentu saja ide airbag di jok motor ini jadi hal yang berharga menuju goal tersebut.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/03/06/192100215/honda-kembangkan-teknologi-airbag-untuk-motor

Terkini Lainnya

Segini Gaji Minimal buat Kredit Toyota Fortuner Facelift

Segini Gaji Minimal buat Kredit Toyota Fortuner Facelift

News
Video Taksi Online Lawan Arah di Tol, Driver Bisa Didenda Rp 500.000

Video Taksi Online Lawan Arah di Tol, Driver Bisa Didenda Rp 500.000

Feature
Waspada Macet, Ada Perbaikan Tol Jakarta-Tangerang sampai Minggu Depan

Waspada Macet, Ada Perbaikan Tol Jakarta-Tangerang sampai Minggu Depan

News
[POPULER OTOMOTIF] Apakah Harus Menunggu Lampu Indikator Mati Sebelum Starter Mobil? | Alasan Menyalakan Mobil Matik Harus Injak Rem Dahulu

[POPULER OTOMOTIF] Apakah Harus Menunggu Lampu Indikator Mati Sebelum Starter Mobil? | Alasan Menyalakan Mobil Matik Harus Injak Rem Dahulu

News
Hasil Klasemen Usai Sprint Race MotoGP San Marino 2024, Martin Memimpin

Hasil Klasemen Usai Sprint Race MotoGP San Marino 2024, Martin Memimpin

Sport
Dibekali Teknologi Terkini, Mobil Superâ„¢ All-in-One Protection Tawarkan Perlindungan Mesin hingga 20 Tahun

Dibekali Teknologi Terkini, Mobil Superâ„¢ All-in-One Protection Tawarkan Perlindungan Mesin hingga 20 Tahun

BrandzView
Hasil Sprint Race MotoGP San Marino 2024, Martin Menang, Bagnaia Kedua

Hasil Sprint Race MotoGP San Marino 2024, Martin Menang, Bagnaia Kedua

Sport
Live Sprint Race MotoGP San Marino 2024, Diggia dan Bezzecchi Terjatuh

Live Sprint Race MotoGP San Marino 2024, Diggia dan Bezzecchi Terjatuh

Sport
Tips Aman Pakai Intercom Buat Pengendara Motor

Tips Aman Pakai Intercom Buat Pengendara Motor

Tips N Trik
Begini Cara Belok Kanan Agar Tidak Kagok, Pemotor Pemula Wajib Paham

Begini Cara Belok Kanan Agar Tidak Kagok, Pemotor Pemula Wajib Paham

Tips N Trik
Dibantu Toyota, BMW Siap Meluncurkan Mobil Hidrogen di 2028

Dibantu Toyota, BMW Siap Meluncurkan Mobil Hidrogen di 2028

News
Tips Mengelola Aplikasi agar Headunit Mobil Tidak Lemot

Tips Mengelola Aplikasi agar Headunit Mobil Tidak Lemot

Aksesoris
Jangan Simpan Barang-Barang Ini di Mobil Saat Cuaca Panas

Jangan Simpan Barang-Barang Ini di Mobil Saat Cuaca Panas

Tips N Trik
Versi Terbaru Meluncur, Harga Fortuner Bekas Dijual mulai Rp 100 Jutaan

Versi Terbaru Meluncur, Harga Fortuner Bekas Dijual mulai Rp 100 Jutaan

News
Hasil Kualifikasi MotoGP San Marino 2024, Bagnaia Pole Position

Hasil Kualifikasi MotoGP San Marino 2024, Bagnaia Pole Position

Sport
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke