JAKARTA, KOMPAS.com - Bus Antarkota Antarprovinsi (AKAP) zaman sekarang bisa dikatakan sudah keren-keren. Apalagi ketika sudah full lewat jalan tol, bus-bus kencang dan besar muali digunakan para PO bus.
Salah satu PO yang memakai bus super besar adalah PO Harapan Jaya, menggunakan Avante D1 buatan Karoseri Tentrem. Uniknya, bodi Ultra High Deck (UHD) ini memakai teknologi spion kamera.
Bisa dilihat pada unggahan akun Instagram Busmaniacom, tampil Avante D1 punya Harapan Jaya. Dipasang juga berbagai aksesori seperti front splitter sampai lampu warna-warni di kaca bawah dan atas.
"Loh ko ga ada spion? ini style balap kalau dulu ga ada spion tanduk," tulis Busmaniacom dikutip Kompas.com, Senin (27/2/2023).
Memang, absennya spion tanduk mengubah tampilan dari bus, apalagi dari depan dan samping. Biasanya ada bagian yang cukup besar di samping bus, tapi ini diganti dengan kamera yang ukurannya ringkas, jadi tampak tanpa 'kuping'.
Selain bentuk dari spion kamera yang ringkas, memakai fitur baru tersebut juga cukup membantu pengemudi meminimalisasi blind spot. Unit Avante D1 ini juga pernah redaksi review saat awal keluar dan mau berangkat dari pool Harapan Jaya di Bogor.
Kalau diperhatikan secara langsung, ada dua kamera yang dipasang di setiap sisi. Satu mengarah ke belakang dan satu lagi ke bawah.
Nantinya, tangkapan gambar dari kamera tadi ditayangkan secara langsung lewat layar LCD di kabin pengemudi. Ada dua layar LCD yang dipasang vertical, jadi ibarat spion saja cuma ini layar LCD, bukan cermin.
Gambar yang ditampilkan tentu sesuai dengan jumlah kamera, yakni empat. Jadi fungsinya seperti spion tanduk, cuma dimensinya ringkas, jadi bisa memudahkan manuver bus di jalanan yang sempit.
https://otomotif.kompas.com/read/2023/02/27/130100815/bus-harapan-jaya-tanpa-spion-tanduk-tampilan-makin-sporty