JAKARTA, KOMPAS.com - Hall C2 IIMS 2023 menjadi pusat pameran motor-motor listrik dari jenama EV Tanah air. Ada bermacam motor baru dan motor konsep yang dipamerkan, salah satunya adalah United E3 di booth United e-Motor.
Motor yang datang dengan desain bodi bongsor itu ternyata merupakan hasil kerjasama United e-motor dengan Hyundai Motors dari Korea Selatan. Menurut pihak united, kolaborasi antara jenama motor dan mobil belum pernah ada sebelumnya.
Kerjasama keduanya dalam menciptakan motor prototipe itu sekaligus bertujuan untuk menunjukkan keseriusan united dalam pasar motor listrik Indonesia.
"Kerjasama ini (mobil dan motor) belum pernah ada, ini unik. Kami mau masyarakat tahu kalau United e-Motor betul-betul serius dalam sektor motor listrik dan kami mampu menciptakan produk berkelas," ujar Yandi Sosiandi, Head Marketing dari PT BML pada Kompas.com, Jumat (17/2/2023).
Lebih lanjut dirinya menjelaskan tentang skema kolaborasi di balik United E3, di mana United akan fokus pada sasis, sedangkan Hyundai motors membantu dengan teknologi komponen bagian dalam seperti mesin, baterai, dan dinamo.
Baterai yang disediakan oleh Hyundai juga unik. Kata Yandi, United E3 akan menggunakan konfigurasi multi-battery dengan susunan khusus.
Meskipun United tidak memberikan rincian spesifikasi lengkap dari E3, mereka mengklaim motor ini memiliki jarak tempuh sejauh 100 Km dan kecepatan maksimum sebesar 90 kpj.
Hingga artikel ini dinaikkan, belum ada penjelasan lebih lanjut perihal akankah United E3 diproduksi untuk umum. United menganggap E3 sebagai pilot project sebelum kerjasama lebih lanjut dengan Hyundai Motors.
(Penulis Daafa Alhaqqy Muhammad | Editor Agung Kurniawan)
https://otomotif.kompas.com/read/2023/02/26/203624415/berita-foto-wujud-united-e3-prototipe-motor-listrik-kerjasama-indonesia-dan