Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Motor Listrik Royal Enfield Rilis Tahun Depan

JAKARTA, KOMPAS.com - Royal Enfield dikabarkan memilik progres relatif cepat dalam menyiapkan motor listrik. Kabarnya, lini produk bebas emisi merek India blasteran Inggris ini mulai masuk pasar 18 bulan sampai 24 bulan lagi.

Dikutip dari Autocar India, Royal Enfield melakukan berbagai cara untuk mewujudkan hal tersebut. Pertama adalah dengan membawa Umesh Krishnappa, mantan Chief Techcnology Officer (CTO) Ola Electric.

Selain itu, tim yang didedikasikan untuk motor listrik sudah dibuat oleh Royal Enfield baik di India atau di Inggris. Jadi dari segi kesiapan, produk dan tim sudah dibuat, siap meramaikan pasar motor listrik.

Sumber lain juga mengatakan Royal Enfield akan menginvestasikan 100 juta dollar AS sampai 150 juta dollar AS untuk produk elektrifikasi. Motor tersebut memakai basis khusus dengan kode 'L' dan akan hadir dalam berbagai bentuk, menyesuaikan dengan kebutuhan customer.

Basis motor listrik tersebut didesain bukan cuma untuk pasar India, tapi juga global. Jadi prototipe tersebut dikabarkan siap 12 bulan ke depan atau paling cepat sebelum 2023 dan diluncurkan ke pasar di 2024.

Juru bicara dari Royal Enfield mengatakan, perusahaannya telah menyiapkan banyak hal untuk masuk ke elektrifikasi. Misal dari R&D, sudah difokuskan menciptakan mobilitas yang berkepanjangan.

"Pendekatan kami dalam mengembangkan kendaraan listrik sangat berbeda dan kami mempelajari pasar dan customer di segmen elektrifikasi. Kami sedang menyiapkan portofolio untuk lini EV dan menginvestasi lebih banyak di sektor tersebut," ucapnya ke Autocar Professional.

Selain itu, belum lama ini juga Royal Enfield menginvestasi ke perusahaan start-up EV dari Spanyol yakni Stark Future VL.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/02/07/090200315/motor-listrik-royal-enfield-rilis-tahun-depan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke