Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ketahui Plus Minus Melakukan Konversi Motor Bensin ke Listrik

JAKARTA, KOMPAS.com - Konversi motor bensin menjadi listrik melibatkan penggantian komponen mesin bensin secara keseluruhan dengan motor listrik.

Beberapa komponen pada motor bensin tidak akan ada lagi bila motor bensin sudah diubah menjadi motor listrik.

Seperti tampungan oli mesin, rantai dan komponen lainnya tidak akan ditemukan lagi di motor listrik. Karena motor listrik hanya mengandalkan dinamo sebagai penggerak motor.

CEO Elders Garage Heret Frasthio mengatakan, ada plus minus mengkonversi motor bensin ke motor listrik.

“Keuntungannya, motor listrik lebih minim perawatan karena tidak ada komponen yang membutuhkan perawatan seperti ganti oli secara rutin, setel rantai dan sejenisnya,” ucap Heret kepada Kompas.com, Minggu (5/2/2023).

Dia mengatakan motor listrik tidak membutuhkan transmisi dan komponen menyuplai daya.

“Motor listrik mengandalkan dinamo yang tersambung langsung dengan roda belakang, jadi lebih ringkas dan tenaga tersalurkan dengan lebih sempurna,” ucap Heret.

Dia juga mengatakan soal konsumsi energi, motor listrik tentu lebih hemat karena biaya tarif listrik lebih murah daripada bahan bakar minyak.

Sementara itu, motor listrik memiliki beberapa kelemahan salah satunya biaya konversi yang tidak murah.

“Untuk biaya konversi motor listrik memang berat di awal, karena yang paling murah saja harus mengeluarkan dana sekitar Rp 16,8 juta,” ucap Heret.

Selain itu, dalam mengoperasikan motor listrik memerlukan perhitungan yang tepat karena ketika baterai habis maka motor akan berhenti berjalan, dan perlu menemukan tempat pengisian baterai.

“Kalau motor bensin kan di mana-mana ada stasiun pengisian BBM, tapi kalau motor listrik masih sedikit, jadi perlu diperhitungkan sebelum bepergian,” ucap Heret.

Jadi, mengkonversi motor bensin menjadi motor listrik memiliki plus-minus yang perlu dipertimbangkan sebelum melakukannya.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/02/06/131200115/ketahui-plus-minus-melakukan-konversi-motor-bensin-ke-listrik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke