JAKARTA, KOMPAS.com - Piaggio terus melakukan penetrasi di akhir tahun dengan membuka dua dealer sekaligus di Jawa Tengah. Kedua jaringan baru itu, yaitu dealer Premium Motoplex 4 Brands di Semarang dan Premium Motoplex 2 Brands di Tegal.
Pembukaan jaringan dealer Premium Motoplex terbaru untuk merek Piaggio Group yaitu Piaggio, Vespa, Aprilia dan Moto Guzzi, dilakukan bersama Kharisma Motor sebagai mitra distributor resmi.
Ayu Hapsari, PR and Communications and BTL Manager PT Piaggio Indonesia, mengatakan, rangkaian pembukaan dealer resmi ini sekaligus melanjutkan sinergi Piaggio Group dan Kharisma Motor di Yogyakarta.
“Sesuai dengan komitmen yang terus kami suarakan, PT Piaggio Indonesia hadir untuk terus ada, melayani dan bertumbuh bersama dengan market di Indonesia, termasuk di Jawa Tengah," kata Ayu dalam keterangan resmi, Rabu (21/12/2022).
"Oleh karena itu, keputusan untuk membuka sekaligus Dealer Premium Motoplex 4 brands di Semarang serta Dealer Premium Motoplex 2 brands di Tegal merupakan hal yang harus dilakukan," kata dia.
Di Semarang, dealer Premium Motoplex 4 Brands menempati lahan seluas 525-meter persegi di Jalan Kompol Maksum 314C, Peterongan, Semarang Selatan. Lokasinya di tengah-tengah kawasan komersial utama tak jauh dari pusat kota.
Selain menghadirkan layanan premium otomotif 3S (Sales, Service, dan Spare Parts) yang terintegrasi dalam satu atap, dealer ini juga mengusung konsep Motoplex yang menawarkan pengalaman lebih personal bagi pelanggan.
Sedangkan, dealer Premium Motoplex 2 Brands di Tegal hanya menjual merek Piaggio dan Vespa. Dealer dibangun di atas lahan 350 meter persegi di Jalan Kolonel Sugiono Nomor 55, Kemandungan, Kota Tegal.
Standar layanan 3S (Sales, Service, Spare Part) untuk berbagai model sepeda motor merek Vespa dan Piaggio. Dealer juga menyediakan aksesori dan suku cadang asli untuk kedua merek terkait.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/12/21/122200215/piaggio-grup-buka-2-jaringan-baru-di-jawa-tengah