JAKARTA, KOMPAS.com - Menjelang libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru), memang menjadi momen orang untuk pergi ke luar kota. Salah satu moda yang bisa diandalkan ketika bepergian adalah dengan bus AKAP.
Salah satu pendatang di pasar bus reguler adalah PO Pandawa 87 yang sebelumnya bermain di pariwisata. PO Pandawa 87 menyiapkan berbagai armada yang nyaman, bahkan ada juga unit sleeper.
Menjelang Nataru, PO Pandawa 87 menyesuaikan tarif untuk beberapa rute yang dilayani. Hal ini disampaikan lewat akun Instagram resmi Pandawa 87 bus.
Berdasarkan data yang diunggah, rute dari Jabodetabek menuju Surabaya, Banyuwangi, Wonosari, Lamongan, Matesih, dan Ponorogo alami kenaikan harga Rp 30.000.
Tarif ini berlaku untuk bus kelas eksekutif, Super Eksekutif maupun sleeper. Kenaikan ini baru berlaku per 20 Desember 2022 sampai 3 Januari 2023 baik dari Barat atau Timur. Setelah itu, tarif kembali normal.
"Kepada penumpang yang sudah melakukan reservasi atau pemesanan tiket sebelum disampaikain kenaikan harga ini, wajib menyesuaikan harga tiket Nataru sebelum keberangkatan," ucap pengumuman yang diunggah akun Pandawa87bus, dikutip Kompas.com, Minggu (4/12/2022).
PO Pandawa 87 belakangan ini memang menjadi salah satu favorit penumpang. Hadir dengan armada yang premium seperti bus UHD sampai SHD dan sleeper membuat penumpang nyaman selama perjalanan.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/12/04/174100115/tarif-po-pandawa-87-naik-rp-30.000-saat-libur-nataru