Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perhatikan Cara Melewati Persimpangan Tanpa Lampu Lalu Lintas

JAKARTA, KOMPAS.com – Banyak insiden kecelakaan terjadi di persimpangan jalan, seperti perempatan atau pertigaan. Pengendara harus berhati-hati dan memperhatikan cara aman melewati persimpangan, khususnya di lokasi tanpa lampu lalu lintas.

Sony Susmana, Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI), mengatakan, ada beberapa hal yang harus dilakukan pengendara saat melewati persimpangan tanpa lampu lalu lintas.

“Kalau mau selamat memang harus berpegang pada prinsip kehati-hatian, metodenya dengan kurangi kecepatan sebelum persimpangan, saat kondisi sepi maupun ramai,” ujar Sony, kepada Kompas.com (18/11/2022).

Kemudian, pastikan pengendara bersiap untuk berhenti saat melewati persimpangan. Baik itu ada lampu lalu lintas, maupun tidak ada.

“Berhenti dan melihat arus lalu lintas ke kanan dan kiri. Lalu melintas setelah kondisi aman, komunikasi dengan pengendara lain bila sudah diberi kesempatan,” ucap Sony.

“Perilaku di atas adalah etika berkendara di tempat umum yang harus disadari dan dipupuk supaya menjadi sebuah kebiasaan yang benar,” kata dia.

Sebab, di persimpangan jalan para pengendara kerap abai memperhatikan keselamatan. Mereka yang menyeberang jalan sering tidak hati-hati, begitu juga dengan pengendara lain yang turut menjadi korban kecelakaan.

Mirisnya lagi, para pengendara tidak menggunakan peralatan berkendara yang lengkap, seperti helm, jaket, hingga sarung tangan, bahkan ada yang bonceng bertiga.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/11/18/183100915/perhatikan-cara-melewati-persimpangan-tanpa-lampu-lalu-lintas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke