Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Begini Cara Toprak Atasi Cuaca Panas Sirkuit Mandalika

JAKARTA, KOMPAS.com - Cuaca di Mandalika, Lombok, mungkin dirasa terlalu panas oleh sebagian pebalap World Superbike (WorldSBK). Salah satunya adalah Toprak Razgatlioglu, yang punya cara unik untuk mengatasi cuaca tersebut.

Pada sesi latihan bebas FP2 WorldSBK Indonesia 2022 di Pertamina Mandalika International Circuit, cuaca memang cukup panas hingga suhu aspal bisa mencapai 61,2 derajat celsius.

Usai menjalani FP2, tim Pata Yamaha with BRIXX sudah menyiapkan kolam karet untuk Toprak berendam.

Sebagai negara yang memiliki iklim tropis, cuaca panas menjadi salah satu tantangan yang harus dihadapi oleh para pebalap, khususnya para pebalap yang berasal dari Eropa.

Maka dari itu, banyak pebalap tersebut yang menggunakan pendingin tambahan usai menjalani suatu sesi. Tim Pata Yamaha juga menjelaskan tujuan dari berendam air es tersebut.

"Mandi air es juga membantu pemulihan otot lebih cepat. Asupan air minum pembalap juga jauh lebih tinggi dari biasanya di akhir pekan ini," ujarnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/11/12/084200315/begini-cara-toprak-atasi-cuaca-panas-sirkuit-mandalika

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke