Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Wuling Siap Jajaki Ekspor Almaz Hybrid, Khusus Setir Kanan

JAKARTA, KOMPAS.com - Bertambah lagi satu pilihan mobil hybrid di Indonesia dengan adanya Wuling Almaz Hybrid. Mobil yang diproduksi di Indonesia ini juga rencananya akan diekspor.

Dian Asmahani, Brand and Marketing Director Wuling Motors, mengatakan, Almaz Hybrid akan didistribusikan ke diler-diler secepatnya. Diharapkan Desember sudah bisa dimulai distribusinya.

"Tapi, yang jelas, karena Almaz juga buatan Indonesia, sama halnya dengan Almaz Hybrid buatan Indonesia, buatan Cikarang," ujar Dian, kepada wartawan, saat peluncuran Almaz Hybrid, di Jakarta, Kamis (3/11/2022).

Terkait ekspor, Dian menambahkan, saat ini Wuling ingin fokus ke pasar domestik. Tapi, jika seandainya memang ada peluang atau potensi ekspor, maka akan dijajaki.

"Negara-negara mana saja, yang jelas itu pasti negara-negara dengan setir kanan. Soal kapannya, nanti kita lihat permintaan dari negara-negara setir kanan tersebut. Tapi, yang jelas kita masih fokus ke pasar domestik dulu," kata Dian.

Almaz Hybrid dibekali dengan mesin baru berkapasitas 2.0 L, 4-silinder, yang mampu menghasilkan tenaga hingga 123 tk dan torsi 168 Nm. Ditambah dengan adanya motor listrik yang memproduksi tenaga sebesar 174 tk dan torsi 320 Nm.

Tenaga tersebut dialirkan langsung ke roda depan menggunakan Dedicated Hybrid Transmission (DHT), yang dikhususkan untuk Almaz Hybrid.

Almaz Hybrid dipasarkan dengan harga Rp 470 juta (OTR Jakarta). Tersedia empat pilihan warna, yakni Starry Black, Pristine White, Aurora Silver, dan Carnelian Red.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/11/04/094200715/wuling-siap-jajaki-ekspor-almaz-hybrid-khusus-setir-kanan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke