JAKARTA, KOMPAS.com - Mitsubishi New Xpander Cross 2022 menjadi salah satu pilihan low multi purpose vehicle (LMPV) yang tersedia buat konsumen di Indonesia. Pada model terbarunya, ada sejumlah ubahan pada bagian eksterior maupun fitur-fiturnya.
Dengan bergaya ala crossover, LMPV ini memiliki ground clearance yang tinggi, yaitu 220 milimeter. Ada fitur canggih seperti active yaw control (AYC) yang berfungsi untuk mengoptimalkan kestabilan kendaraan, khususnya saat bermanuver di jalan yang licin.
Selain itu, salah satu keunggulan yang dimiliki LMPV ini ialah suspensinya yang nyaman. Hal ini dijelaskan oleh Head of Training Section PT MMKSI Arif Dwianto.
"Biasanya mobil dengan groundclearance tinggi akan sangat berdampak pada kenyamanan. Namun berkat penggunaan dan penyempurnaan suspensi tetap bisa memberikan kenyamanan bagi pengemudi dan penumpang New Xpander Cross," ucap Arif dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, dikutip Selasa (25/10/2022).
Suspensi belakang yang digunakan pada Mitsubishi New Xpander Cross, lanjut dia, merupakan suspensi yang sama seperti yang dipakai pada Mitsubishi Pajero Sport.
Pada New Xpander Cross, juga dipasang breket suspension di bagian depan dan structural adhesive pada bagian belakang, sehingga dapat menjaga kenyamanan berkendara.
"Pada bagian shock absorber juga ada perubahan valve sehingga kualitas redaman lebih optimal. Kemudian juga Suspensi belakang diperbesar seperti yang dipakai di Pajero Sport," ucap dia.
Fitur kenyamanan pada LMPV ini juga didukung dengan pemasangan cover mesin dan disematkannya sejumlah peredam suarat di berbagai titik di area kap mesin. Ini membuat kesenyapan kabin menjadi lebih bagus.
Sebagai informasi, Mitsubishi New Xpander Cross 2022 saat ini dijual dengan harga di kisaran Rp 300 jutaan. Unitnya tersedia dalam lima pilihan warna dan dua opsi transmisi, yaitu manual dan otomatis.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/10/25/121200515/bahas-suspensi-mitsubishi-new-xpander-cross-lebih-nyaman