Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pecco Bagnaia Menolak Stres Menghadapi GP Malaysia

Bagnaia memimpin dengan raihan 233 poin, unggul 14 poin dari Fabio Quartararo dengan 219 poin. Sedangkan Aleix Espargaro berada di urutan ketiga dengan 206 pin atau selisih 27 poin dari Bagnaia.

Menyambut seri berikutnya di GP Malaysia akhir pekan ini (23/10/2022), Bagnaia, mengatakan menolak terlalu memikirkan soal mengunci gelar juara. Dia khawatir jika memikirkan itu justru jadi tekanan mental.

"Jika saya mulai memikirkan tekanan, saya akan memberi tekanan pada diri saya sendiri," kata Pecco mengutip Motorsport.com, Selasa (18/10/2022).

"Pasti itu akan sangat penting. Tapi saya hanya akan mencoba melakukan hal yang sama seperti yang kami lakukan sejak liburan musim panas," kata Bagnaia.

Pebalap asal Italia itu mengatakan, tinggal dua seri maka dia tidak boleh melalukan kesalahan. Karena itu ketimbang memikirkan poin kejuaraan dia faokus untuk tampil sebaik-baiknya.

“Hanya memikirkan sesi demi sesi, melakukan pekerjaan dengan baik dan bersiap untuk balapan dan kemudian melihat apakah mungkin untuk dinobatkan di sana," kata dia.

“Tapi pintar-pintarlah, berhati-hatilah dengan segalanya karena penting untuk menyelesaikan balapan dan berada di depan," ujar Bagnaia.

Bagnaia menegaskan, jika dia mulai memikirkan soal gelar yang memnbuatnya stres maka itu sebetulnya memberi tekanan pada diri sendiri.

“Jadi, saya tidak akan memikirkannya. Saya hanya akan tenang dan melakukan akhir pekan seperti yang selalu kami lakukan di masa lalu di kejuaraan ini. Jadi menjadi pintar pasti menjadi kuncinya,” kata dia.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/10/18/074200715/pecco-bagnaia-menolak-stres-menghadapi-gp-malaysia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke