JAKARTA, KOMPAS.com - Meski harga Bahan Bakar Minyak (BBM) mengalami penurunan pada Oktober ini, tapi tidak untuk banderol harga mobil low multi purpose vehicle (LMPV) alias MPV murah.
Harga MPV murah bulan ini masih sama dengan September 2022. Banderolnya tak mengalami perubahan.
Tapi jangan khawatir, meski harga MPV murah kini makin mahal, masih ada beberapa merek yang memasarkan di bawah Rp 250 juta.
Soal pilihan memang tak begitu banyak, namun paling tidak bisa dijadikan bahan referensi atau pertimbangan.
Apalagi dengan harga di bawah Rp 250 juta, konsumen masih bisa mendapatkan pilihan MPV dengan transmisi matik. Contoh seperti All New Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia.
Tapi jangan berharap lebih, karena dengan modal di bawah Rp 250 juta, transmisi D-CVT untuk kedua MPV sejuta umat itu hanya tersedia pada varian mesin 1.300 cc.
Sementara bagi yang ingin lebih murah, konsumen bisa melirik MPV keluaran Wuling, yakni Confero dan Formo.
Berikut daftar MPV murah di bawah Rp 250 juta berdasarkan harga OTR DKI Jakarta pada Oktober 2022 :
Toyota
Avanza 1.3 E M/T Rp 233,1 juta
Avanza 1.3 E CVT Rp 247,8 juta
Suzuki
ERTIGA GA MT Rp 225.100.000
ERTIGA GL MT Rp 248.500.000
Wuling
New Confero S 1.5C MY Lux MT Rp 185.700.000
New Confero S 1.5L MY lux+ MT Rp 200.850.000
New Confero S 1.5L AC Lux+ MT Rp 210.300.000
New Confero 1.5 DB MY MT Rp 154.800.000
Formo S - 5 Seater Rp 147.800.000
Formo S - 8 Seater Rp 152.600.000
Daihatsu
ALL NEW XENIA 1.3 M MT Rp 216.900.000
ALL NEW XENIA 1.3 X MT Rp 220.100.000
ALL NEW XENIA 1.3 X CVT Rp 237.500.000
ALL NEW XENIA 1.3 R MT Rp 231.100.000
ALL NEW XENIA 1.3 R MT SC Rp 232.600.000
ALL NEW XENIA 1.3 R MT ADS Rp 240.200.000
ALL NEW XENIA 1.3 R CVT Rp 248.600.000
ALL NEW XENIA 1.3 R MT SC ADS Rp 241.700.000
ALL NEW XENIA 1.5 R MT Rp 248.300.000
ALL NEW XENIA 1.5 R MT SC Rp 249.800.000
Honda
Mobilio S Rp 229.000.000
https://otomotif.kompas.com/read/2022/10/12/092200215/masih-ada-mpv-murah-di-bawah-rp-250-juta-ini-pilihannya