Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pasca-kecelakaan, Quartararo Akui Berat Jalani MotoGP Jepang

JAKARTA, KOMPAS.com - Fabio Quartararo mengalami cedera saat kecelakaan pada MotoGP Aragon yang membuatnya gagal finis. Untuk MotoGP Jepang, dia pun mengakui akan berat menjalaninya.

Pada MotoGP Aragon yang digelar akhir pekan lalu, Quartararo menabrak bagian belakang motor Marc Marquez hingga terjatuh. Tabrakan tersebut cukup parah hingga membuat resleting baju balap atau wearpack terbuka. Begitu pula dengan kaca helm atau visor juga sampai terlepas.

Akibat insiden tersebut, Quartararo dikabarkan akan mengganti helmnya dengan merek lain. Sedangkan Alpinestars, wearpack yang digunakan Quartararo, sedang menginvestigasi mengapa resletingnya bisa sampai terbuka.

"Saya ingin berterima kasih pada para penggemar atas doanya agar saya lekas sembuh. Kami semakin membaik," ujar Quartararo, dikutip dari Speedweek.com, Rabu (21/9/2022).

Quartararo mengatakan, jalannya MotoGP Jepang di Sirkuit Motegi akhir pekan ini tidak akan mudah. Tapi, dia berjanji untuk memberikan yang terbaik untuk bisa prima menjalani balapan dan bersaing untuk kemenangan.

"Saya selalu memberikan seratus persen, terlepas dari di mana dan dalam kondisi apa kami balapan. Saya akan melakukan hal yang sama akhir pekan ini," kata Quartararo.

Akibat dari insiden tersebut, Quartararo tidak mendapatkan poin. Meski masih berada di puncak klasemen sementara, tapi selisihnya dengan Francesco Bagnaia di peringkat kedua semakin dekat, hanya terpaut 10 poin.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/09/22/101200815/pasca-kecelakaan-quartararo-akui-berat-jalani-motogp-jepang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke