Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bentley State Limousine, Mobil Dinas Khusus Ratu Elizabeth II

JAKARTA, KOMPAS.com – Terlepas dari kabar meninggalnya Ratu Elizabeth II, semasa hidupnya Wanita yang sudah 7 dekade menjabat sebagai pemimpin tertinggi Inggris itu kerap menggunakan mobil mewah sebagai kendaraan dinasnya.

Ratu Elizabeth II secara konsisten terus memakai mobil merek Inggris semasa hidupnya. Untuk mobil dinas kenegaraan misalnya, ibu dari Pangeran Charles ini sering terlihat memakai mobil-mobil lansiran Bentley.

Menariknya, mobil mewah yang diberi nama Bentley State Limousine punya beragam fitur yang sengaja dibuat khusus untuk Ratu Elizabeth II.

Dilansir dari laman resmi Bentley Motors (9/9/2022), Bentley State Limousine dibuat sebagai bentuk penghormatan saat Ratu Elizabteh II menjabat selama 50 tahun.

Pembuatannya diklaim tidak sembarangan, karena butuh beragam masukan dari Duke of Edinburgh, kepala sopir istana dan Ratu Elizabeth II.

Fitur-fitur ini terdiri dari konsep rumah kaca panorama, sehingga Sang Ratu bisa melihat ke arah luar dengan lebih jelas. Kemudian pintu bagian belakang yang bisa dibuka hingga 90 derajat guna memudahkan saat Ratu Elizabeth II naik atau turun dari mobil.

Tak ketinggalan jok belakangnya yang didesain khusus, menyesuaikan tinggi Ratu Elizabeth II, dengan pelapis kain wol. Ditambah tempat penyimpanan tas yang dimensinya disesuaikan dengan ukuran tas kesayangan milik Sang Ratu.

Selain itu, Bentley State Limousine juga dilengkapi dengan beragam fitur keamanan seperti kaca yang digunakan sudah diperkuat dengan kaca anti peluru.

Kemudian panel bodi State Limousine sudah diperkuat, yang bertujuan tahan ledakan dan bisa dibikin kedap udara apabila ada serangan gas.

Bahkan keempat bannya sudah diperkuat dengan bahan Kevlar agar kuat menahan serangan yang tertuju pada ban.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/09/10/072200715/bentley-state-limousine-mobil-dinas-khusus-ratu-elizabeth-ii

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke