Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kelebihan Teknologi CVTC pada Mobil Nissan

JAKARTA, KOMPAS.com - Teknologi Continuously Variable-Valve Timing Control (CVTC) merupakan upaya Nissan dalam meningkatkan kualitas berkendara.

CVTC lebih tepat dikatakan sebagai penyempurnaan mesin yang memainkan waktu katup membuka dan menutup, bisa maju atau mundur disesuaikan dengan kebutuhan mesin.

Foreman Nissan Bintaro Ibrohim, mengatakan waktu pembukaan dan penutupan katup di dalam mesin perlu penyesuaian agar tenaga yang dihasilkan mesin maksimal serta efisien bahan bakar.

“Saat akselerasi atau beban berat, maka katup saluran masuk perlu lebih cepat mendapatkan udara dan campuran bahan bakar, maka dari itu katup perlu dibuka lebih dini, nah ini salah satu fungsinya CVTC,” ucap Ibrohim kepada Kompas.com, Jumat (26/8/2022).

Dia mengatakan tidak hanya saat akselerasi atau beban berat, CVTC akan terus menerus mengubah waktu pembukaan katup berdasarkan kebutuhan mesin.

“Waktu pembukaan katup masuk bisa maju dan mundur selama mesin beroperasi, lengkapnya berbagai sensor dan perangkat elektronik di mesin modern memudahkan ECU mengetahui kebutuhan mesin,” ucap Ibrohim.

Dengan demikian, tenaga yang dihasilkan oleh mesin menjadi lebih optimal.Maka dari itu, mobil-mobil modern mempertahankan mengembangkan teknologi semacam ini dalam meningkatkan kualitas berkendara.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/08/27/140200115/kelebihan-teknologi-cvtc-pada-mobil-nissan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke