Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Diler Hyundai Mulai Serahkan Unit Pertama Stargazer ke Konsumen

JAKARTA, KOMPAS.com - Resmi meluncur di ajang GIIAS 2022, Diler Hyundai Pegangsaan di bawah PT Auto Maju Sentosa, langsung melakukan seremoni penyerahan unit pertama Stargazer kepada konsumen.

Seremoni dilakukan sekaligus mengenalkan kembali Stargazer kepada konsumen, khususnya yang berada di wilayah Pegangsaan, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

“Hari ini kita mengenalkan kembali Hyundai Stargazer. Kiranya mobil ini bisa menjadi solusi untuk konsumen yang mendambakan mobil keluarga idaman yang didukung dengan sederet fitur modern,” kata Herry Wee, Kepala Cabang Hyundai Pegangsaan, (13/08/2022).

Lebih lanjut dia menambahkan, melihat kebutuhan masyarakat Indonesia, Hyundai Stargazer menjadi jawaban sebuah LMPV yang dirancang sebagai kendaraan keluarga dengan kabin lapang dan nyaman baik bagi pengendara dan penumpang.

Unit Hyundai Stargazer pertama yang diserahkan kepada konsumen merupakan varian teratas, yakni Prime Two Tone Colours Captain Seat, yang dibanderol Rp 300 juta on the road Jakarta.

Menurut Herry, saat ini unit Stargazer sudah tersedia di diler Hyundai Pegangsaan. Untuk konsumen yang memesan sudah bisa diterima kurang lebih sebulan setelahnya.

Dari segi penjualan, Diler Hyundai Pegangsaan sendiri menargetkan rival dari Mitsubishi Xpander ini sebanyak 30 sampai 50 unit per bulan.

Makmur, Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia mengatakan, sangat bangga mampu mempersembahkan Stargazer untuk masyarakat Indonesia sebagai kendaraan keluarga.

"Stargazer juga lengkap dengan teknologi yang inovatif serta fitur keamanan terkini. Kami percaya, produk ini dapat menjadi tolak ukur baru di kelasnya dan memenuhi kebutuhan mobilitas sehari-hari hingga menemani perjalanan jauh," ujar Makmur.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/08/13/173100315/diler-hyundai-mulai-serahkan-unit-pertama-stargazer-ke-konsumen

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke