Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mitsubishi Fuso Bawa Pasukan Euro 4 dan Ramah Lingkungan di GIIAS 2022

TANGERANG, KOMPAS.com - Mengusung konsep "Power for The New Era", PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) meramaikan ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 dengan membawa rangkaian produk tangguh dan ramah lingkungan.

Tiga unit Fuso EURO 4 dan e-Canter yang merupakan kendaraan komersial dengan tenaga listrik, hadir dalam ajang GIIAS. Tak hanya dipajang, Fuso juga mengajak masyarakat merasakan langsung teknologi e-Canter melalui ajang test ride yang dilakukan di dalam ruangan.

Nobukazu Tanaka, Presiden Direktur KTB mengatakan, konsep “Power for The New Era” mewakili produk Mitsubishi Fuso yang akan menjadi kekuatan bagi pelanggan di era baru.

"Fuso membawa produk baru dan ramah lingkunan. Saya bangga seluruh truk Fuso kuat dan kami selalu berkomitmen memberikan layanan yang prima di era EURO 4," kata Tanaka dalam seremoni di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang, Kamis (11/8/2022).

Dari tiga produk EURO 4 yang dibawa, KTB mengenalkan Figter X FN 62FHDR dengan tambahan Mining Equipment berupa PTO, Radiator Guard, Rotary Lamp, dan dua tambahan fitur baru, yakni Engine Hour Meter & Air Conditioner.

Adapun engine hour meter merupakan alat ukur lamanya mesin beroperasi dan dapat digunakan sebagai pengingat melakukan perawatan berkala seperti penggantian oli. Air Conditioner akan memberikan kenyamanan dan keamanan yang lebih bagi pengemudi di area pertambangan.

Berikutnya, ada unit bus yang dirancang bangun menggunakan platform Canter FE 84GBC bekerja sama dengan konsumen Fuso, yakni PT Bagong Dekaka Makmur. Selain itu ada Canter FE 71 Long, dengan ROH yang dipanjangkan menjadi dua meter dari 1,3 meter, dan total menjadi 6,4 meter.

Tanaka mengklaim kehadiran ROH yang lebih panjang mampu menampung muatan yang lebih banyak dan konsumsi bahan bakar yang lebih efisien guna mendukung bisnis konsumen di sektor logistik perkotaan.

Untuk e-Canter, digadang-gadang menjadi kendaraan komersial berbasis listrik pertama yang diproduksi secara massal di Jepang, dan jadi pelopor guna mencapai misi karbon netral.

"Mitsubishi Fuso membawa e-Canter ke Indonesia untuk menunjukkan bahwa e-Canter siap secara teknis. Ini bukan prototipe lagi, tetapi telah digunakan dalam operasional sehari-hari khususnya di sektor logistik," ujar Tanaka.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/08/11/153100815/mitsubishi-fuso-bawa-pasukan-euro-4-dan-ramah-lingkungan-di-giias-2022

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke