Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

30 Mobil Baru Meluncur di GIIAS 2022

TANGERANG, KOMPAS.com - Mengusung tema Future is Bright, pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 resmi dibuka Kamis (11/8/2022). 30 mobil baru akan meluncur di GIIAS 2022.

GIIAS 2022 dibuka secara resmi oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto yang didampingi Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi, serta Ketua Penyelenggara GIIAS 2022 Rizwan Alamsjah.

Tak hanya memamerkan deretan produk populer dari tiap merek otomotif, lebih dari 30 mobil baru juga akan meluncur di GIIAS 2022. Termasuk di antaranya peluncuran kendaraan berbasis listrik.

Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi mengatakan, GIIAS 2022 merupakan tongkat sejarah Industri otomotif yang terus tumbuh dan berkembang.

"Selama itu pula Gaikindo telah menampilkan berbagai pencapaian industri otomotif di Indonesia, sebuah perjalanan panjang karya anak bangsa untuk masyarakat Indonesia," kata Yohannes di peresmian GIIAS 2022, Kamis (11/8/2022).

Gaikindo juga percaya industri otomotif Indonesia akan cerah dan terus tumbuh menyongsong berbagai inovasi teknologi di masa depan.

Hal ini tidak bisa terlepas dari peran dukungan pemerintah dalam melewati masa-masa sulit untuk terus bertahan dan terus berkembang.

Bahkan Yohannes juga mengatakan, industri otomotif Indonesia sudah bisa swasembada kendaraan bermotor dan dalam proses untuk menjadi salah satu pemain besar di kawasan Asia tenggara.

"Kami ingin melaporkan perkembangan industri otomotif di Indonesia terus berbenah diri untuk jadi pahlawan devisa, mendorong menggunakan komponen dalam negeri, mengembangkan industri nasional sehingga menjadi tempat yang menarik bagi para investor," kata Yohannes.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/08/11/103544915/30-mobil-baru-meluncur-di-giias-2022

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke