Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Keeway Bawa Motor Listrik Baru di PEVS 2022, Harga Rp 20 Jutaan

JAKARTA, KOMPAS.com - Keeway memperkenalkan dua sepeda motor listrik baru yaitu Keeway Citi Ezi dan Mini Ezi, di pameran kendaraan listrik Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022.

CEO PT Benelli Anugerah Motor Pusaka, pemegang merek Benelli dan Keeway, Steven Kentjana Putra, mengatakan saat ini baik Citi Ezi dan Mini Ezi baru diperkenalkan ke publik namun sudah buka pemesanan.

"Saat ini kita melihat respon, dan sejauh ini responnya bagus. Jika responnya baik maka secepatnya kita buka. Jika mau pesan sudah bisa," kata Steven saat peluncuran di Jakarta, Jumat, (22/7/2022).

Citi Ezi dan Mini Ezi merupakan produk ketiga motor listrik Keeway yang diperkenalkan di Indonesia. Sebelumnya pada Oktober 2020 Keeway sudah membawa E-Zi Plus untuk diperkenalkan ke publik.

Sekilas tampilan antara City Ezi dan Mini Ezi serupa yaitu skuter listrik untuk keperluan komuter. Bentuknya ramping dan ringkas, secara keseluruhan tampilannya menyiratkan motor pekerja keras.

Citi Ezi dan Mini Ezi pertama kali diperkenalkan di EICMA 2021. Saat ini keduanya sudah dijual di Jepang dan India. Perbedaan antara dua motor ini ialah dimensi, fungsi dan sumber daya.

Meski baru diperkenalkan Steven memberi ancang-ancang harga jika nantinya dijual. Citi Ezi dibanderol di bawah Rp 40 juta sedangkan Mini Ezi dibanderol di bawah Rp 20 juta.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/07/22/162706015/keeway-bawa-motor-listrik-baru-di-pevs-2022-harga-rp-20-jutaan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke