Namun, kian murah mobil yang tawarkan maka komponen penting pada kendaraan kerap dikurangi.
Berstatus sebagai mobil low cost green car (LCGC), Daihatsu Ayla 1.0 D tidak memiliki komponen Air Conditioner (AC) dan head unit radio.
Maka dari itu, Ayla 1.0 D mendapatkan predikat sebagai mobil termurah di Indonesia. Mengacu pada harga OTR DKI Jakarta, harga Ayla 1.0 D MT MC, yaitu Rp 108,2 juta.
Namun, pemilik mobil masih bisa menambahkan komponen AC menggunakan layanan pemasangan AC mobil untuk Ayla 1.0 D.
Kelvin Ong, Business Development Rotary Bintaro mengatakan jika budget pemasangan AC untuk Ayla 1.0 D mulai Rp 9 juta. Makin bagus kualitas kondensor AC yang digunakan maka harga kian mahal.
“Tantangannya adalah untuk unit Ayla tidak akan menggunakan AC mobil original. Pemasangannya kan menggunakan AC yang biasa digunakan untuk mobil jenis lain.Hal tersebut karena untuk tipe mobil seperti Agya atau Ayla AC originalnya tidak ada di pasaran boks blower dan kabel elektroniknya tidak ada,” kata Kelvin saat dihubungi Kompas.com, Selasa (28/6/2022).
Kelvin menyebutkan jika merek AC mobil yang digunakan tetap sama seperti yang digunakan oleh Daihatsu, yaitu Denso.
Artinya AC mobil yang digunakan asli seperti yang digunakan oleh pabrikan mobil, hanya saja unit AC yang digunakan untuk tipe mobil lain.
Hal tersebut lantaran AC untuk tipe mobil Agya dan Alya tidak ada di pasaran. Meskipun begitu tidak ada dampak yang berbahaya, akan ada perbedaan arah atau hembusan angin dari yang dihasilkan oleh AC.
“Pengerjaanya bisa dua atau tiga harian di hari senin-sabtu. Langsung booking aja datang. Garansi satu tahun, barang semua baru dan asli,” kata Kelvin.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/06/28/101200215/pasang-ac-di-daihatsu-ayla-1.0-d-mulai-rp-9-jutaan