JAKARTA, KOMPAS.com - Makin banyak jumlah sepeda motor bekas membuat harganya kian merosot di pasaran. Untuk mendapatkan satu motor saja, kini seseorang tidak memerlukan dana yang terlampau tinggi.
Terlebih lagi di beberapa bursa motor bekas biasanya mengadakan sistem pembayaran kredit, hal itu semakin mempermudah akses seseorang untuk memiliki sepeda motor.
Selain itu biaya perawatan serta perbaikan sepeda motor tidak semahal mobil, sehingga kriteria dalam memilih motor bekas agak longgar. Asal mesin kondisinya prima, bodi masih lumayan, tidak ada salahnya untuk dipinang asal sesuai dengan harga.
Untuk motor dengan harga Rp 5 jutaan, ada beberapa vairian yang bisa dipilih mulai motor matik, bebek, hingga beberapa sport.
Untuk lebih detailnya, Kompas.com telah merangkum daftar harga sepeda motor bekas Rp 5 jutaan dari beberapa bursa motor bekas online, Selasa (7/6/2022).
Motor Matik
Yamaha Mio Soul GT 2014, Rp 5 juta
Yamaha Mio GT 2014, Rp 5 juta
Yamaha Mio J 2014, Rp 4,4 juta
Honda Beat 2012, Rp 5 juta
Honda Vario 2007, Rp 4,7 juta
Motor Bebek
Suzuki Crystal 110 cc 1991, Rp 5 juta
Honda Astrea 800 1986, Rp 4 juta
Yamaha Jupiter MX 2007, Rp 5 juta
Honda Supra X 125 CW 2005, Rp 5 juta
Suzuki Shogun R 125 2005, Rp 4,7 juta
Yamaha Jupiter Z 2010, Rp 5 juta
Honda Karisma 2002, Rp 4,7 juta
Yamaha Vega ZR 2014, Rp 5 juta
Motor Sport
Pulsar 220 2011, Rp 4,5 juta
Suzuki Thunder 2007, Rp 5 juta
https://otomotif.kompas.com/read/2022/06/07/122100815/daftar-harga-motor-bekas-rp-5-jutaan-dari-astrea-sampai-vario