Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menu City Car Juni 2022, Cek Perubahan Harga Sirion, Ignis, dan Brio

JAKARTA, KOMPAS.com - Memasuki semester kedua 2022, ternyata ada beberapa perubahan harga dari segmen mobil kota alias city car yang sampai saat ini masih dipasarkan di Indonesia.

Pada April 2022 lalu PT Honda Prospect Motor resmi meluncurkan Brio RS Urbanite dengan tampilan yang lebih sporty dari sebelumnya. Dengan perubahan tersebut, otomatis ada sedikit kenaikan harga dari sebelumnya.

Kini banderol Honda Brio RS dipasarkan mulai dari Rp 216 juta. Sementara untuk versi Urbanite mulai dari Rp 225,9 juta untuk transmisi manual, dan Rp 235,9 juta untuk CVT.

Produk city car paling segar datang dari Daihatsu dengan New Sirion yang meluncur pada awal Juni 2022. Meski berstatus facelift, tapi bila didetailkan ternyata banyak perubahan yang terjadi.

Mobil CBU Malaysia ini tak lagi mendapat pilihan transmisi manual, termasuk transmisi matik konvensional. Semuanya sudah digantikan dengan D-CVT seperti Rocky dan All New Xenia.

Otomatis hal ini pun menimbulkan kenaikan harga. Bila dibandingkan, Sirion R CVT kali ini dipasarkan Rp 227,6 juta naik Rp 19 juta dari versi manual sebelumnya, sementara untuk R CVT sebesar Rp 236,8 juta, naik Rp 13,7 juta.


Terakhir kenaikan juga terjadi untuk Suzuki Ignis yang hanya dipasarkan dalam dua varian, GX MT dan AT. Untuk versi manual dijual Rp 207,2 juta, naik Rp 4,2 juta, sedangkan versi matik menjadi Rp 217,5 juta dari sebelumnya hanya Rp 213,4 juta.

Honda

Brio RS M/T Rp 216.100.000
Brio RS CVT Rp 226.100.000
Brio RS M/T Urbanite Edition Rp 225.900.000
Brio RS CVT Urbanite Edition Rp 235.900.000

Daihatsu

New Sirion X CVT : Rp 207.800.000 naik Rp 227.600.000
New Sirion R CVT : Rp 223.100.000 naik Rp 236.800.000

Suzuki

Ignis GX MT: Rp 203.000.000 naik Rp 207.200.000
Ignis GX AT: Rp 213.400.000 naik Rp 217.500.000

https://otomotif.kompas.com/read/2022/06/03/133100615/menu-city-car-juni-2022-cek-perubahan-harga-sirion-ignis-dan-brio

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke