JAKARTA, KOMPAS.com - Setiap ajang balap pada umumnya memiliki safety car, termasuk Formula E. Ajang balap ini juga menggunakan mobil listrik sebagai safety car.
Mulai musim ini, Porsche Taycan bertugas sebagai ABB FIA Formula E World Championship Safety Car. Debutnya dimulai pada seri pembuka di Diriyah, Arab Saudi, akhir Januari 2022.
Dikutip dari Fiaformulae.com, Kamis (2/6/2022), mobil listrik pertama buatan Porsche ini diklaim memiliki kemampuan berkendara dan keamanan yang sangat baik. Taycan Turbo S dengan performa tinggi memiliki tenaga hingga 560 kW atau setara 761 tk dan torsi maksimal mencapai 940 Nm.
Tenaga dan torsi tersebut akan dialirkan secara linear ke seluruh roda melalui transmisi otomatis dua percepatan.
Dengan fitur launch control, tipe tertinggi dari Taycan ini mampu mengeluarkan torsi hingga 1.050 Nm dan berakselerasi 0-100 kilometer per jam dalam 2,8 detik. Top speed mobil ini juga diklaim dapat tembus 260 kilometer per jam.
Taycan Turbo S yang digunakan sudah dimodifikasi untuk kebutuhan Safety Car, seperti penggunaan rollcage, jok balap dengan sabuk pengaman enam titik, serta sistem penerangan dan Marelli Logger System.
"Kami bangga Formula E sudah mempercayai Porsche dengan tugas ini, salah satu yang penting untuk keselamatan dari para pebalap," ujar Thomas Laudenbach, Wakil Presiden Porsche Motorsport.
Laudenbach menambahkan, dengan Taycan Turbo S sebagai safety car resmi, pihaknya memberikan kontribusi penting untuk keamanan trek dan menggarisbawahi pentingnya Formula E untuk Porsche Motorsport.
Desain livery yang digunakan terinspirasi dari semua tim yang berkompetisi di Formula E. Selain itu, sebagai ekspresi dari nilai keberagaman.
Porsche Taycan Turbo S juga dipasarkan oleh PT Eurokars Artha Utama, agen pemegang merek Porsche di Indonesia, dengan banderol tembus Rp 6 miliar lebih.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/06/03/080200515/mengenal-lebih-dekat-porsche-taycan-turbo-s-safety-car-formula-e-2022