Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini Penyebab Wanita Kesulitan Saat Menggunakan Standar Tengah Motor

Akan tetapi, pengemudi motor wanita kerap kewalahan saat menggunakan standar tengah saat memarkirkan motor. Alhasil, standar motor samping lebih banyak digunakan oleh pemilik motor saat memarkirkan kendaraannya.

Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) Sony Susmana mengatakan selain faktor lelah, berat motor jadi pertimbangan mengapa wanita jarang menggunakan standar tengah atau standar ganda.

“Standar tengah atau standar dua pada motor itu memang lebih stabil dan membuat motor lebih awet (jangka panjang). Namun, apabila kesulitan sebaiknya tidak perlu dipaksakan dan gunakan saja standar samping,” kata Sony saat dihubungi oleh Kompas.com, Senin (30/5/2022).

Motor memang kerap dilengkapi dengan dua standar, yaitu bagian samping dan juga tengah. Masing-masing memiliki keunggulan dan fungsi tersendiri. Jika hanya parkir hanya sesaat atau sebentar, standar samping adalah pilihan yang tepat.

Sebaliknya, bila memarkirkan motor dalam jangka panjang sebaiknya menggunakan standar tengah. 

Menurut Sony, kedua jenis standar pada motor aman digunakan sesuai dengan kemampuan dan kebutuhan.

“Bagi pengendara motor wanita jangan sampai memaksakan menggunakan standar dua. Jika saat lelah akan gagal dan motor bisa rebah. Pada akhirnya malah menjadi bahaya,” kata Sony.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/05/30/161200015/ini-penyebab-wanita-kesulitan-saat-menggunakan-standar-tengah-motor

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke