Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER OTOMOTIF] Video Unik Mudik Lebaran, Sopir Bus Cuci Mobil di Depannya Saat Macet | Alasan Polisi Bakal Tindak Kelompok Pesepatu Roda di Jalan Gatot Subroto

JAKARTA, KOMPAS.com— Mudik di 2022 bisa dibilang menjadi momen berharga untuk masyarakat Indonesia. Mengingat sudah dua tahun mudik lebaran dilarang untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Oleh karena itu, mudik tahun ini pun terjadi seperti dua tahun sebelumnya, yakni jalanan yang macet. Namun, kemacetan ini kadang juga dibuat menyenangkan oleh para pengguna jalan.

Misalnya seperti pada video yang diunggah akun otobusid di Instagram. Pada video singkat tersebut terlihat sopir bus yang melakukan kegiatan iseng ketika menunggu macet.

Selain itu, Polda Metro Jaya akan menindak gerombolan pemain sepatu roda (roller skate) apabila kembali melintas di tengah Jalan Raya Gatot Subroto dan mengganggu pengendara lain.

Hal tersebut sebagai buntut dari video viral di media sosial baru-baru ini yang memperlihatkan rombongan pesepatu roda melintas di ruas tersebut, yang terdiri dari orang dewasa dan anak kecil.

Beberapa di antaranya bahkan sempat sesekali menyalip kendaraan lain yang melintas walau mereka mengenakan atribut lengkap, mulai dari helm sampai pelindung lutut.

Selengkapnya, berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Kamis, 10 Mei 2022:

1. Video Unik Mudik Lebaran, Sopir Bus Cuci Mobil di Depannya Saat Macet

Bisa dilihat kondisi jalan di depannya memang cukup macet. Sembari menghabiskan waktu, sang sopir bus PO Budiman ini mencuci mobil Toyota Kijang yang ada di depannya.

Bermodalkan ember dan kain lap, sopir bus pun dengan senang mencuci mobil di depannya. Selain itu, penumpang yang ada di bangku paling depan pun turut senang melihat kelakuan sopir busnya.

2. Alasan Polisi Bakal Tindak Kelompok Pesepatu Roda di Jalan Gatot Subroto

"Pertama, secara ketentuan peraturan perundang-undangan yaitu UU Nomor 22 Tahun 2009 tentang LLAJ, jelas kegiatan roller skate sangat membahayakan keselamatan baik pengguna jalan ataupun pemain roller skate tersebut," kata dia.

"Mengingat, dilakukan di jalan raya yang dipergunakan untuk lalu lintas publik. Undang-undang lalu lintas sangat memprioritaskan keselamatan bagi seluruh pengguna jalannya," lanjut Jamal.

3. Catat, Jam Operasional Layanan SIM, STNK, dan BPKB Usai Libur Lebaran

Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memastikan pelayanan pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM), Surat Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (STNK) dan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) kembali normal mulai Senin (9/5).

"Dengan selesainya Operasi Ketupat 2022, kami (Polri) membuka kembali pelayanan bagi masyarakat yang ingin mengurus SIM, STNK, atau BPKB," ujar Direktur Regident Korlantas Polri Brigjen Pol. Yusri Yunus, dilansir dari Antara (9/5/2022).

Seperti diketahui, Korlantas Polri sempat menghentikan pelayanan SIM di gerai, Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas), dan SIM keliling pada 29 April hingga 8 Mei 2022.

4. Aksi Bajing Loncat Kembali Terjadi di Bandar Lampung

Aksi bajing loncat kembali viral di media sosial. Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram Romansa Sopir Truck, terlihat dua orang sedang melakukan aksi bajing loncat di Jalan Soekarno-Hatta (bypass), Kota Bandar Lampung, Minggu (08/5/2022).

“Aksi bajing loncat di jalan Soekarno-Hatta (Bypass) depan PT Berindo Jaya arah ke Transmart, Sukabumi, Kota Bandar Lampung.

5. Bahas Interior All New Honda HR-V SE yang Lebih Berisi

Tak hanya tongkrongan luar, interor All New Honda HR-V SE juga punya banyak perubahan signifikan dengan tatanan baru yang serba segar.

Disajikan dengan balutan warna hitam, suasana interior memberikan efek sporty sekaligus mewah, apalagi dengan layout baru pada area kokpit berkonsep driver oriented.

Semua fitur-fitur yang disajikan dirancang ergonomis yang memudahkan baik pengendara dan penumpang depan untuk menjangkau dan mengoperasikannya.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/05/11/060200615/-populer-otomotif-video-unik-mudik-lebaran-sopir-bus-cuci-mobil-di-depannya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke