Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Diprediksi Padat, Pemudik Diimbau Manfaatkan Jalur Pantura dan Pansela

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah memprediksi Tol Jakarta-Cikampek (Japek) akan mengalami kepadatan imbas membeludaknya kendaraan pada puncak arus mudik, yakni H-4 sebelum Lebaran atau 28 April 2022.

Menanggapi kemungkinan tersebut, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengimbau masyarakat menggunakan beberapa jalur alternatif selain jalan tol.

Pihaknya juga telah menyiapkan pos pelayanan pada beberapa titik yang bisa dimanfaatkan masyarakat untuk beristirahat sejenak.

"Kami akan menerapkan sejumlah rekayasa lalu lintas, namun kami tetap mengimbau masyarakat untuk mudik lebih awal guna menghindari kepadatan di hari puncak," ucap Sigit dalam keterangan resminya, Selasa (26/4/2022).

Adapun jalur alternatif yang dimaksud adalah akses Pantai Utara Jawa (Pantura) dan jalur Pantai Selatan Jawa (Pansela).

Menurut Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, jalur Pansela saat ini sudah cukup baik. Kondisi jalan juga bagus sehingga bisa dilalui.

"Masyarakat dapat menggunakan jalur selatan Jawa, melewati Subang, Garut, Pangandaran, Sukabumi, sampai Pacitan. Kondisi jalan bagus dan instagramable," ucap Basuki

Sementara itu, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan, beberapa hari terakhir pergerakan di wilayah aglomerasi Jabodetabek sudah naik 5 persen. Sementara yang mengarah ke Timur naik sebesar 11 persen.

Budi mengatakan, untuk mengendalikan pergerakan lalu lintas saat puncak arus mudik, rangkaian rekayasa lalu lintas akan diterapkan secara bersamaan dari 28-30 April 2022, yakni contraflow, one way, ganjil genap, dan pembatasan kendaran sumbu 3 ke atas.

"Untuk itu, yang mau mudik ke Jawa Tengah dan Jawa Timur agar secepatnya mudik sehingga tidak membebani jalan di hari puncak," ujar Budi.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/04/27/092200615/diprediksi-padat-pemudik-diimbau-manfaatkan-jalur-pantura-dan-pansela

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke