Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[VIDEO] Impresi Perdana Mengemudi Hyundai Ioniq 5

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) membuat meriah penyelenggaraan IIMS Hybrid 2022 beberapa waktu lalu, dengan merilis mobil listrik Ioniq 5.

Kompas.com akhirnya mendapat kesempatan untuk mencoba mobil listrik Ioniq 5. Kami diizinkan untuk mencoba di area parkir JIExpo Kemayoran, Jakarta. Unit yang disediakan adalah Ioniq 5 tipe Signature Long Range.

Hyundai menghadirkan Ioniq 5 dengan dua varian, yakni Prime dan Signature, yang masing-masing memiliki dua tipe, Standard Range dan Long Range.

Hyundai Ioniq 5 Prime Standard Range dibanderol Rp 718 juta, sedangkan untuk tipe Prime Long Range seharga Rp 759 juta.

Untuk tipe Signature yang terbagi dua yakni Signature Standar Range dibanderol Rp 779 juta, sedangkan tipe Signature Long Range dibanderol Rp 829 juta.

Simak impresi berkendara Hyundai Ioniq 5 di video berikut.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/04/24/032100515/-video-impresi-perdana-mengemudi-hyundai-ioniq-5

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke