Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER OTOMOTIF] Besok Ada Penutupan Jalan di Jakarta Saat Parade Pebalap MotoGP | MGPA Nyatakan Lintasan Sudah Siap, Sirkuit Mandalika Aman Gelar MotoGP

JAKARTA, KOMPAS.com - Parade pebalap MotoGP rencananya akan berlangsung besok hari, pada Rabu 16 Maret 2022. Presiden Joko Widodo dijadwalkan menyambut para pebalap, dilanjutkan bergabung dengan parade dan berkendara bersama.

Diketahui para pebalap yang akan akan riding bersama Jokowi adalah Marc Marquez, Andrea Dovizioso, Joan Mir, Alex Rins, Joan Mir, Pol Espargaro, dan Francesco Bagnaia.

Termasuk ada juga Alex Marquez, Takaaki Nakagami, Jack Miller, Jorge Martin, Johann Zarco, Enea Bastianini, Marco Bezzecchi, Darry Binder, hingga Luca Marini.

Berikut daftar 5 artikel terfavorit di kanal Kompas Otomotif, Selasa (16/3/2022):

1. Besok Ada Penutupan Jalan di Jakarta Saat Parade Pebalap MotoGP

Selain itu, ada dua pebalap Pertamina Mandalika SAG Team di kelas Moto2, yakni Gabriel Rodrigo dan Bo Bendsneyder. Lalu pebalap lokal, Mario Suryo Aji, serta Veda Ega Pratama.

Guna mendukung kegiatan tersebut, Ditlantas Polda Metro Jaya bakal menutup Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, dari arah Istana Merdeka menuju Hotel Kempinski.

"Pelaksanaan acara parade MotoGP akan dilaksanakan besok (16 Maret 2022), mulai pukul 10.00 WIB sampai pukul 11.00 WIB," ujar Sambodo, Dirlantas Polda Metro Jaya, disitat dari Megapolitan Kompas.com (15/3/2022).

2. MGPA Nyatakan Lintasan Sudah Siap, Sirkuit Mandalika Aman Gelar MotoGP

MGPA mengantisipasi homologasi grade A akan diberikan sebelum rangkaian MotoGP Indonesia dimulai.

Pengerjaan pengaspalan ulang Sirkuit Mandalika seperti yang diminta oleh FIM dan Dorna Sports juga telah selesai dilakukan pada Kamis (10/3/2022).

Direktur Utama MGPA Priandhi Satria mengatakan, pengerjaan pengaspalan ulang ini adalah bukti komitmen Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) dan MGPA untuk memberikan yang terbaik bagi Indonesia.

3. Sering Pakai Rem Tangan Saat Parkir, Bisa Bikin Rem Jadi Macet?

Ketika parkir, pemilik mobil disarankan untuk memakai rem tangan agar kendaraan dapat berhenti sempurna. Ada beberapa alternatif lain untuk menjaga mobil dapat terparkir selain dengan menggunakan rem tangan.

Misalnya, mengganjal ban dengan batu, atau pada mobil transmisi matik, mengubah posisi tuas transmisi ke P atau parking.

Namun, ada anggapan bahwa memakai rem tangan untuk parkir terlalu lama bisa membuat komponen rem menjadi macet dan susah dioperasikan.

4. Masuk ke Race Control Sirkuit Mandalika, Pusat Kendali Balapan

Sirkuit Mandalika terdiri dari banyak komponen penting. Salah satunya adalah ruangan Race Control, di mana ruangan ini menjadi jantung bagi ajang Pertamina Grand Prix of Indonesia.

Pada ruangan yang terletak di lantai 1 gedung utama Pertamina Mandalika International Street Circuit ini, pimpinan balapan, Clerk of Course (Co), beserta aparat akan bertugas mengawasi balapan.

Ruangan tersebut didominasi oleh tembok layar televisi raksasa yang berisi gambar dari kamera-kamera di sepanjang lintasan 4,31 kilometer tersebut.

5. Perkembangan Kasus Penipuan di Diler Honda MT Haryono

Belum lama ini jagat media sosial di ramaikan oleh unggahan seorang calon konsumen yang mengaku kena tipu saat hendak membeli mobil Honda Brio di diler Honda MT Haryono pada Minggu (6/2/2022).

Diketahui wanita yang bernama Yunita Sari itu, ditipu oleh salah satu oknum sales di diler MT Haryono yang mengenakan atribut lengkap seperti seragam, id card dan kartu nama.

Yunita juga sempat melakukan transaksi di dalam diler tersebut, dan mentransfer uang sebesar Rp 10 juta sebagai booking fee ke rekening pribadi.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/03/16/060200615/-populer-otomotif-besok-ada-penutupan-jalan-di-jakarta-saat-parade-pebalap

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke