Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Buat yang Belum Tahu, Ini Alasan Kenapa Setir Mobil Balap Bisa Dilepas

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada banyak perbedaan yang bisa ditemukan antara mobil balap dengan mobil untuk penggunaan harian. Tidak seperti pada umumnya, setir mobil balap bisa dilepas-pasang, dan tidak memiliki airbag di dalamnya.

Setir yang bisa dilepas pada mobil balap ini bukannya dibuat tanpa alasan. Pebalap nasional Rifat Sungkar menjelaskan, fungsi setir quick release atau lepas pasang pada mobil balap adalah untuk mempermudah pengemudinya saat masuk ke dalam mobil.

"Sebenarnya lebih kepada akomodasi. Karena, keluar-masuk mobil (balap)nya kan sempit. Ada setir itu, menghambat ruang masuk kabin," jelas Rifat saat dihubungi Kompas.com, Selasa (1/3/2022).

Ia mencontohkan kabin pada mobil World Rally Championship (WRC) tahun 2022. "Roll bar-nya, sempitnya minta ampun. Jadi, enggak mungkin kalau setirnya enggak dicopot. Terlalu sempit," ujarnya.

Tren setir lepas-pasang ini sebenarnya sudah ada sejak lama. Hanya saja, mekanismenya berbeda pada beberapa mobil keluaran lama.

"Dulunya itu, mobil pertama kali pakai setir bukan dicopot tapi bisa dibengkokkan, itu yang pintunya ke atas, Mercedes Gullwing. Dibengkokkan, karena pintunya ke atas, jadi kalau orang masuk dari samping kan lebih tinggi, enggak bisa masuk badannya (pengemudi)," kata Rifat.

Rifat memaparkan, awalnya desain roll bar hanya sedikit atau perlu dua titik saja, bentuknya menyerupai tiang besi yang ada pada mobil jeep.

"Kalau jeep kan cuma ke atas, ke belakang. Dulu cuma dua titik. Tumbuh jadi empat titik, enam titik, delapan titik, jadi ribet, besinya banyak banget. Nah, begitu besinya jadi banyak, kan itu bukan hanya di samping pilar A saja, tapi kan ada X juga tuh, cross bar samping," paparnya.

Tidak hanya roll bar, bentuk kursi pada mobil balap juga mempersulit pengemudi untuk masuk ke dalam kabin jika kemudi setir tidak bisa dilepas terlebih dahulu, karena ruangnya terlalu sempit.

"Semua susah, begitu ada setir lebih susah lagi, nyangkut. Yang paling parah itu, yang bangkunya pakai kuping. Atasnya kan maju. Nah, itu bikin lebih sempit lagi, jadi serba susah kalau masuk ke dalam mobil itu. Belum lagi mobil balap yang masuknya lewat jendela," kata Rifat.

Maka, ia menekankan sebenarnya fungsi utama setir quick release adalah untuk memperluas ruang kabin dan juga mempermudah proses evakuasi.

"Kalau ada apa-apa, bukanya lebih gampang," kata dia.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/03/02/091200415/buat-yang-belum-tahu-ini-alasan-kenapa-setir-mobil-balap-bisa-dilepas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke